PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH

Tri Sulistyowati

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika materi perkalian pecahan desimal menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match pada siswa kelas V SDN 1 Pomah Klaten. Penelitian ini dilaksanakan pada semester 2 tahun ajaran 2017/2018. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan selama dua siklus. Subjek penelitian ini sebanyak 25 siswa. Teknik yang digunakan untuk pengumpulan data adalah tes, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match pada materi perkalian pecahan desimal mengalami peningkatan. Hal ini dapat dilihat dari sebelum adanya tindakan, nilai rata-rata siswa hanya 57,84 dengan persentase ketuntasan hanya 24%. Pada siklus I, rata-rata nilai siswa menjadi 67,52 dengan persentase ketuntasan mencapai 60%. Pada siklus II, rata-rata nilai siswa menjadi 75,68 dan persentase ketuntasan mencapai 92%.

Kata kunci: Make A Match, Hasil Belajar Matematika

 

Abstract

The research aims at improving mathematics learning results on multiplication of decimal fractions materials using cooperative learning model type of make a match the 5th grade students at SDN 1 Pomah Klaten academic year 2017/2018. Subjects of this research were 25 students. The technique for accumulation data used test, observation, and docummentation. The techniques analysis used in the research were qualitative and quantitative. The result of the research shows an improvement of the students 5th grade learning results on multiplication of decimal fractions materials using cooperative learning model type of make a match. Before the action, the average students score just 57,84 with the percentage of completeness is only 24%. In first cycle, the average students score increase to 67,52 with the percentage of completeness reaches 60%. In second cycle, the average students score increase to 75,68 with the percentage of completeness reaches 92%.

Keywords: Make A Match, Results of Mathematics Learning


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.