PROSES PENANAMAN NILAI-NILAI AGAMA PADA ANAK USIA DINI DALAM KELUARGA DI KAMPUNG GAMBIRAN PANDEYAN UMBULHARJO YOGYAKARTA

Ariffiana Zelvi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses penanaman nilai-nilai agama pada anak dalam keluarga. Jenis penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian kualitatif dengan metode purposive sampling. Subjek penelitian ini adalah 4 keluarga yang memiliki anak usia dini. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini, peneliti menggunakan teknik wawancara terstruktur, observasi partisipan dan dokumentasi. Instrumen penelitian pada penelitian ini adalah lembar pedoman wawancara dan lembar pedoman observasi.Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan model interaktif yang terdiri dari tiga hal utama, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai-nilai agama yang ditanamkan pada anak yaitu nilai akhlak, aqidah, dan ibadah. Metode yang digunakan modeling, pembiasaan, perumpamaan dan dialog. Hasil yang diperoleh adalah anak mampu dan terbiasa dalam mengerjakan sholat dan lain sebagainya. Anggota keluarga lainnya juga memiliki andil. Proses tersebut dilakukan dimana saja dan kapan saja. Orangtua berperan sebagai ayah dan ibu serta teman. Lingkungan keluarga dan lingkungan sosial memberikan pengaruh terhadap proses penanaman nilai agama. Faktor pendukungnya adalah lingkungan keluarga dan sarana ibadah di rumah. Faktor penghambatnya adalah lingkungan sosial serta keterbatasan waktu yang dimiliki orangtua. Solusi mengatasi faktor penghambat adalah dengan melakukan pengawasan terhadap anak.

Kata kunci: proses, penanaman nilai-nilai agama, anak usia dini


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.