EFEKTIVITAS PENGGUNAAN METODE INQUIRY BERBANTUAN MEDIA ROBOT KRPAI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SENSOR DAN AKTUATOR

Yardi Nofa

Abstract


Abstrak

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) efektivitas pembelajaran inquiry berbantuan media Robot KRPAI pada aspek kognitif, (2) efektivitas pembelajaran inquiry berbantuan media Robot KRPAI pada aspek afektif, (3) efektivitas pembelajaran inquiry berbantuan media Robot KRPAI pada aspek psikomotorik. Penelitian menggunakan metode eksperimen semu dengan desain penelitian nonequivalent control group design. Penelitian dilakukan pada siswa kelas XI pada Program Keahlian Teknik Elektronika di SMK N 2 Pengasih berjumlah 64 siswa. Kelas XI TELIN1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI TELIN2 sebagai kelas kontrol. Analisis data penelitian menggunakan teknik analisis deskriptif dan uji-t. Hasil penelitian disimpulkan bahwa: (1)pembelajaran berbasis inquiry berbantuan media Robot KRPAI lebih efektif pada aspek kognitif, kenaikan pretest ke posttest 16,47, kelas konvensional 6,54, (2)pembelajaran berbasis inquiry berbantuan media Robot KRPAI lebih efektif pada aspek afektif, rerata poin afektif kelas eksperimen 79,96,  kelas kontrol 71,66; (3)pembelajaran berbasis inquiry berbantuan media Robot KRPAI lebih efektif pada aspek psikomotorik, rerata poin kelas eksperimen 77,21, kelas kontrol 70,99.

Kata kunci: sensor dan aktuator, inquiry, robot KRPAI.

 

Abstract

 

This research aims to: (1) effectiveness of inquiry learning KRPAI Robot-assisted media on cognitive aspects, (2) effectiveness of inquiry learning KRPAI robot-assisted media on affective aspects, (3) effectiveness of inquiry learning KRPAI robot-assisted media on psychomotor aspects. The research used a quasi-experimental methods research design nonequivalent control group. The study was conducted on class XI student in Electrical Engineering Program at SMK N 2 Pengasih with 64 students. Class XI TELIN1 as experimental class and class XI TELIN2 as the control class. Data analysis using descriptive analysis techniques and t-test. The results of the research concluded that: (1)inquiry-based learning KRPAI Robot-assisted media more effectively on cognitive aspects, the increase in pretest to posttest 16.47, conventional grade of 6.54, (2)inquiry-based learning KRPAI Robot-assisted media more effectively in affective aspects , averages 79.96 points affective experimental class, control class 71.66; (3)inquiry-based learning KRPAI Robot-assisted media more effectively in psychomotor aspects, experimental grade point average of 77.21, control class 70.99.

 

Keywords: sensors and actuators, inquiry, KRPAI robot.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.