EFEKTIVITAS TEKNIK PHOTOVOICE TERHADAP PENINGKATAN PERILAKU PROSOSIAL SISWA

Ina Ismi Fatmawati

Abstract


Abstrak

Penelitian ini berdasarkan observasi terhadap siswa SMP yang menunjukkan kurangnya perilaku prososial sehingga diperlukan adanya metode yang baik, tepat dan teruji dalam meningkatan perilaku prososial. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini untuk menguji teknik photovoice terhadap peningkatan perilaku prososial siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen. Desain eksperimen dengan model nonequivalent control grup. Populasi siswa sejumlah 179 orang. Sampel 18 siswa kelas VIII SMP N 1 Seyegan yang dikelompokkan ke dalam kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Instrumen yang digunakan untuk mengukur perilaku prososial yaitu skala. Teknik analisis data menggunakan uji wilcoxon. Koefisien alpha cronbach’s sebesar 0,932. Berdasarkan hasil pengukuran awal dan pengukuran akhir kelompok eksperimen dan kelompok kontrol didapat hasil yang hampir sama yaitu nilai signifikansi sebesar 0, 170 dan 0,212 yang artinya H0 (Hipotesis nol) diterima. Hal ini berarti bahwa tidak ada perbedaan antara hasil pengukuran awal dengan pengukuran akhir kedua kelompok. Dengan demikian teknik photovoice tidak efektif untuk meningkatkan perilaku prososial siswa kelas VIII SMP N 1 Seyegan.

 

Kata kunci: photovoice, perilaku prososial

 

Abstract

This study is based on observation of junior high school students who show a lack of prosocial behavior so that a method is needed which is good, appropriate, and tested in improving prosocial behavior. Therefore, this study aims to test of photovoice techniques on improving students' prosocial behavior. The method used in this study is experiment. Experimental design with the nonequivalent control group model. The student population is 179 people. The sample of the study were 18 eighth grade students of SMPN 1 Seyegan was grouped into the experimental group and the control group. The instrument used to measure prosocial behavior is scale. Data analysis techniques using Wilcoxon test. Coefficient alpha cronbach’s is 0,932. Based on the results of the initial measurement and the final measurement of the experimental group and the control group obtained the same results, namely the significance value is 0,170 and 0,212 which means that H0 (null hypothesis) is accepted. This means that there is no difference between the initial measurement results and the final measurements of the two groups. Thus the photovoice technique is not effective to improve the prosocial behavior of eighth grade students of SMP N 1 Seyegan.

 

Keywords: photovoice, prosocial behavior


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.