PENGARUH CIRCUIT BODYWEIGHT TRAINING TERHADAP DAYA TAHAN JANTUNG-PARU, PRESENTASE LEMAK, DAN PENURUNAN BERAT BADAN WARGA BLOK PATHUK, NGAMPILAN, YOGYAKARTA

Ali Abdul Hakim, , Indonesia

Abstract


Sebagian besar warga Blok Pathuk Ngampilan Yogyakarta memiliki tingkat kebugaran yang kurang
baik dan lemak berlebih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh circuit bodyweight training
terhadap daya tahan jantung-paru, presentase lemak dan berat badan warga Blok Pathuk Ngampilan
Yogyakarta. Penelitian ini merupakan pre-experimental design dengan one-group pretest-posttest design.
Populasi dalam penelitian ini adalah warga Blok Pathuk Ngampilan Yogyakarta. Teknik pengambilan
sampel menggunakan purposive sampling sehingga didapatkan sampel sebanyak enam orang.
Pengambilan data dilakukan dengan tes dan pengukuran. Instrumen yang digunakan yaitu tes rockport,
timbangan, omron body fat monitor. Analisis data penelitian menggunakan uji-t untuk mengetahui
perbedaan variabel antara pretest dan posttest pada eksperimen. Hasil penelitian ini menunjukkan uji-t
data daya tahan jantung-paru diperoleh nilai Sig 0,771 > 0,05, maka tidak ada peningkatan yang
signifikan. Hasil uji-t data presentase lemak diperoleh nilai sig 0,036 < 0,05, maka terdapat penurunan
lemak yang signifikan. Hasil uji-t data berat badan diperoleh nilai sig 0,024 < 0,05, maka ada penurunan
berat badan yang signifikan.
Kata kunci: circuit bodyweight training, presentase lemak, dan berat badan.
Abstract
Most of the residents of Block Pathuk Ngampilan Yogyakarta have a level of poor fitness and excess
fat. This study aims to determine the effect of circuit bodyweight training on heart-lung resistance, fat
percentage and body-weight of residents Block Pathuk Ngampilan Yogyakarta. This research is a preexperimental design with one-group pretest-posttest design. Population in this research is Residents of
Block Pathuk Ngampilan Yogyakarta. Sampling technique use purposive sampling, so that it obtained
sample as much as six people. Data collection is carried out by test and measurement. Instruments used
are rockport test, scales and omron body fat monitor. Analysis of research data use t-test to know the
difference of variable between pretest and posttest in experiment. The results of this study showed that ttest of heart-lung resistance data obtained Sig value 0.771> 0.05, it means there is no significant
increase. Result of t-test fat percentage data obtained sig value 0,036 <0,05, hence there is significant fat
loss. The result of t-test of body weight data obtained sig value 0,024 <0,05, hence there is significant
weight loss.
Keywords: circuit bodyweight training, fat percentage, and body weight.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.