PENGARUH SPORTS MASSAGE PADA EKTREMITAS BAWAH TERHADAP DENYUT NADI, FREKUENSI PERNAPASAN DAN FLEKSIBILITAS PEMAIN SEPAK BOLA

Nurkholis Ipang Ripai,

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) pengaruh sports massage pada
ekstremitas bawah setelah latihan terhadap denyut nadi, (2) pengaruh sports massage pada
ekstremitas bawah setelah latihan terhadap frekuensi pernapasan, (3) pengaruh sports massage pada
ekstremitas bawah setelah latihan terhadap fleksibilitas.
Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Experimental Design yang mempunyai kelompok
kontrol, namun tidak dipilih secara random (Nonequivalent Control Group Design). Populasi
penelitian adalah pemain dari tim sepakbola di Desa Argomulyo Cangkringan Sleman Yogyakarta
sebanyak 20 orang dengan sampel berjumlah 10 orang. Pembagian kelompok dilakukan dengan
cara merangking hasil pretest dari yang tertinggi sampai dengan terendah, kemudian dilakukan
pembagian kelompok eksperimen yang diurutkan secara ordinal pairing. Analisis data yang
digunakan dalam penelitian ini adalah uji hipotesis dilakukan dengan uji Analysisi of Varians
(Anova).
Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) terdapat hasil signifikan terhadap pengaruh sports
massage pada denyut nadi posttest 1 dengan pretest sebesar 0,000, hasil posttest 2 dengan pretest
sebesar 0,002, dan hasil posttest 2 dengan posttest 1 sebesar 0,000, (2) terdapat hasil signifikan
terhadap pengaruh sports massage pada frekuensi pernapasan posttest 1 dengan pretest sebesar
0,027, hasil posttest 2 dengan pretest sebesar 0,005, dan hasil posttest 2 dengan posttest 1sebesar
0,000, (3) terdapat hasil signifikan terhadap pengaruh sports massage pada fleksibilitas posttest 1
dengan pretest sebesar 0,004, posttest 2 dengan pretest sebesar 0,006, dan posttest 2 dengan posttest
1sebesar 0,000.
Kata kunci: sports massage, ekstremitas bawah, denyut nadi, frekuensi pernapasan, fleksibilitas,
dan sepak bola.
Abstract
The purposes of this research are to know: (1) the influence of sports massage in
underneath extremities of the pulse after exercise, (2) the influence of sports massage in underneath
extremities of the inhalation frequency after exercise, (3) the influence of sports massage in
underneath extremities of the flexibility after exercise.
This research is Quasi Experimental Design that has control cluster, but no chosen
inrandom (Nonequivalent Control Group Design). The research population is the soccer players in
Argomulyo Cangkringan Sleman Yogyakarta as much as 20 people with the samples are 10 people.
The cluster division does with the method iscategorize the pretest results from the highest until the
lowest, and then doesexperiment of cluster division that classification inordinal pairing. The data
analysis that used in this research is hypotheses with Analysis of Variants(Anova)experiment.
The results of the research show that: (1) be found significant result at the influence of
sports massage in the pulse posttest 1 with pretest is 0,000, the result posttest 2 with pretest is
0,002, and the result of posttest 2 with posttest 1 is 0,000, (2) be found significant result at the
influence of sports massage in the inhalation frequency posttest 1 with pretest is 0,027, the result of
posttest 2 with pretest is 0,005, and the result of posttest 2 with posttest 1 is 0,000, (3) be found
Pengaruh Sports Massage ….. (Nurkholis Ipang Ripai) 2
significant result at the influence of sports massage in the flexibility posttest 1 with pretest is 0,004,
posttest 2 with pretest is 0,006, and posttest 2 with posttest 1 is 0,000.
Keywords: sports massage, underneath extremities, the pulse, the frequency of inhalation, the
flexibility, and soccer.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.