MINAT BACA GURU SEKOLAH DASAR DI ERA INFORMASI (Studi Lapangan Kecamatan Depok, Sleman, Yogyakarta)

Laila Nursaliha, , Indonesia

Abstract


Membaca merupakan cara belajar mandiri untuk memaksimalkan arus informasi yang akan diubah menjadi arus pengetahuan. Kemampuan membaca harus diimbangi dengan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis permasalahan dan minat baca guru sekolah dasar di kecamatan Depok, Sleman, Yogyakarta. Metode studi lapangan (field research) digunakan dengan tujuan untuk membedah persoalan dari berbagai bidang. Pengambilan data yang digunakan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Tahapan Creswell digunakan dalam menganalisis data, pengumpulan data, kategorisasi data, analisis tema dan deskripsi. Hasil dari penelitian ini adalah minat baca guru sekolah dasar di kecamatan Depok, Sleman, Yogyakarta. Adapun persoalan yang dihadapi di lapangan adalah persoalan waktu dan segala macam faktornya, persolana internal yang terdiri atas faktor fisik dan psikis, dan faktor yang ketiga adalah faktor lingkungan yang terdiri dari lingkungan keluarga dan lingkungan pekerjaan.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter