PENGEMBANGAN PUZZLE EDUKATIF SEBAGAI MEDIA PENGENALAN ANGKA UNTUK KELOMPOK A DI TK PURBONEGARAN
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan menghasilkan media puzzle edukatif pengenalan angka yang layak untuk anak Kelompok A di TK Purbonegaran, Gondokusuman, Yogyakarta. Jenis penelitian ini adalah penelitian Research and Development, langkah-langkah dalam penelitian ini ada sembilan yaitu potensi dan masalah, mengumpulkan informasi, desain produk, validasi produk, perbaikan desain, uji coba produk, revisi produk, ujicoba pemakaian, revisi produk. Subjek penelitian ini adalah anak Kelompok A di TK Purbonegaran, Gondokusuman, Yogyakarta. Kelayakan media dibuktikan dengan hasil uji validasi ahli materi (2,85) dan uji validasi ahli media (3,88). Penilaian kelayakan media juga diperkuat dengan hasil uji coba. Hasil uji coba produk melibatkan 3 anak diperoleh persentase sebesar 77,77%. Uji coba pemakaian melibatkan 15 anak diperoleh presentase 92,22%. Berdasarkan hasil keseluruhan penilaian, media puzzle edukatif pengenalan angka untuk anak TK Kelompok A ini layak digunakan sebagai media pembelajaran.
Kata kunci: Puzzle Edukatif, Angka, Kelompok A Taman Kanak-Kanak
Abstract
This development research aimed at generating educative puzzle which was eligible for students in Group A of TK Purbonegaran. This study used Research and Development, the steps which had been taken included the analysis of potency and problems, data collection, product design, product validation, design revision, product testing, product revision, user testing, and product revision. This research subject is a group A in TK Purbonegaran. Media feasibility evidenced by the results of the validation material expert (2,85), media expert (3,88). The feasibility assessment of the media is also strengthened by the results of trials. The results of product test involve 3 childrend obtained percentage 77,77%. User trials involve 15 children obtained percentage 92,22%. Based on the overall assessment, educative puzzle media numeracy for students of Group A TK is proper to use a medium of learning.
Keywords: Educative Puzzle, Number, Group A of Kindergarten
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.