PENGEMBANGAN MULTIMEDIA INTERAKTIF CUACA, IKLIM, DAN MUSIM (CIM) UNTUK SISWA KELAS III DI SD MUHAMMADIYAH PURWODININGRATAN 2

Arif Budiarta, Teknologi Pendidikan FIP UNY, Indonesia

Abstract


Tujuan dari penelitian pengembangan ini untuk mengembangkan produk multimedia interaktif tentang cuaca, iklim, dan musim yang layak sebagai sumber belajar siswa SD Muhammadiyah Purwodiningratan 2. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research and Development). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas III SD Muhammadiyah Purwodiningratan 2 dengan jumlah 23 siswa. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi, lembar wawancara, dokumentasi dan lembar kuesioner. Analisis data hasil penelitian menggunakan deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa multimedia interaktif tentang cuaca, iklim, dan musim yang layak sebagai sumber belajar siswa kelas III SD. Dengan data sebagai berikut: 1) hasil validasi ahli media mendapatkan skor rata- rata 4,57 (sangat baik), 2) hasil validasi ahli materi mendapatkan skor rata-rata 4,86 (sangat baik), 3) hasil uji coba lapangan awal mendapatkan skor rata-rata 3,5 (baik), 4) hasil uji coba lapangan utama mendapatkan skor rata-rata 4,19 (sangat baik), 5) hasil uji coba lapangan operasional mendapatkan skor rata-rata 4,16 (baik). Berdasarkan hasil dari serangkai proses uji kelayakan tersebut multimedia interaktif cuaca, iklim, dan musim (CIM) yang dikembangkan layak digunakan dalam pembelajaran tematik 5 kelas 3 sekolah dasar.
Kata kunci: Multimedia interaktif, sumber belajar, cuaca, sekolah dasar
Abstract

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter