PENGARUH CITRA TUBUH TERHADAP KEYAKINAN KEMAMPUAN DIRI PADA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 9 YOGYAKARTA

Anisah Fatma Desi,

Abstract


Abstrak

Penelitian ini beranjak dari fenomena perilaku remaja yang menunjukkan kurangnya penerimaan terhadap citra tubuh pada remaja yang diasumsikan menjadi faktor rendahnya keyakinan kemampuan diri yang dimiliki siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh citra tubuh terhadap keyakinan kemampuan diri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Subyek pada penelitian ini yaitu siswa kelas XI SMA Negeri 9 Yogyakarta sebanyak 191 siswa dengan sampel sebanyak 129 siswa. Alat ukur yang digunakan berupa dua skala yaitu skala citra tubuh dan skala keyakinan kemampuan diri. Kedua alat ukur tersebut sudah diuji validitasnya dengan menggunakan penilaian ahli dan uji reliabilitas menggunakan Alpha Cronbach. Nilai koefisien Alpha pada skala citra tubuh (α=0,945) dan pada skala keyakinan kemampuan diri (α=0,932) yang berarti kedua alat ukur ini baik. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi sederhana. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif citra tubuh terhadap keyakinan kemampuan diri pada siswa (F=5,746, p<0,05). Citra tubuh memberikan sumbangan efektif sebesar 20,6% terhadap keyakinan kemampuan diri.

Kata kunci: Citra Tubuh, Keyakinan Kemampuan Diri

Abstact

This research moved from the phenomenon of adolescent behavior that shows a lack of acceptance of body image in adolescents who are assumed to be the causes of low self efficacy in students. The purpose of this study is the influence of body image towards self efficacy.This study uses a quantitative approach. The subjects in this study are eleventh grade students of sma negeri 9 yogyakarta a tital of 191 students with sample of 129 students. The data were collected two scale that is scale of body image and scale of self efficacy. Both the instruments already tested the validity by expert judgement and the rereliability using Alpha Cronbach. The coefficient of body image(α=0,945 and the coefficient of self efficacy (α=0,932), it means both is good. The analysis technique used in this study is simple regression analisis. The results shows that there is positive body image to self efficacy in students  (F=5,746, p<0,05). Body image provides efferctive contribution of 20,6% of the self efficacy.

 

Keywords: Body Image, Self Efficacy


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.