PEMANFAATAN LIMBAH KAYU PALET DALAM PENCIPTAAN HIASAN TERARIUM
Abstract
Tugas Tugas Akhir Karya Seni ini bertujuan untuk mendeskripsikan konsep penciptaan, proses penciptaan serta mendeskripsikan hasil penciptaan karya hiasan terarium berbahan dasar limbah kayu palet dengan tema tempat kenangan. Proses dalam penciptaan hiasan terarium dimulai dari tahap eksplorasi dengan menggali informasi terkait dengan terarium dan limbah kayu palet lalu dilanjutkan dengan studi kepustakaan. Tahap kedua adalah perancangan meliputi pembuatan konsep dan bentuk terarium melalui upaya eksplorasi bentuk kedalam sketsa dan desain. Proses perwujudan karya meliputi persiapan alat dan bahan, menghaluskan permukaan kayu, memindah pola cetakan, pemotongan kayu, perakitan kayu, pewarnaan, finishing kayu dan perakitan terarium. Konsep hiasan terarium mengangkat gaya retro dengan tema hiasan yang sumber idenya terinspirasi dari tempat–tempat kenangan. Miniatur disusun bersama taman menjadi perwujudan dunia kecil di dalam terarium. Bahan dasar hiasan terarium yaitu limbah kayu palet, bahan pewarnaan menggunakan cat akrilik dan fosfor, bahan finishing natural menggunakan spray paint clear doff. Estetika terarium dilihat dari bentuk terarium bergaya retro dengan sentuhan warna-warni miniatur dan warna natural kayu. Secara keseluruhan penciptaan ini mempertimbangkan asas irama, kesatuan, keselarasan, dominasi, keseimbangan, proporsi dan keserhanaan sehingga dapat memenuhi aspek keindahan. Karya terarium yang dibuat berjumlah 9 karya dengan rincian: Terarium Rumah Kurcaci, Terarium Pantai, Terarium Hotel, Terarium Stasiun Kereta, Terarium Toko Kecil, Terarium Sangkar Burung, Terarium Rumah Tua, Terarium Kincir Angin, Terarium Kampung Halaman.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.