PENDAFTARAN HAK MILIK ATAS TANAH PADA MASYARAKAT DESA WULUNGGUNUNG

Eka Febri Astuti,

Abstract


Abstrak :

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengidentifikasi faktor-faktor yang menyebabkan rendahnya pendaftaran hak milik atas tanah pada masyarakat Desa Wulunggunung (2) Mendeskripsikan upaya yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Wulunggung dalam meningkatan pendaftaran hak milik atas tanah pada masyarakat. Jenis penelitian adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian dilaksanakan di Desa Wulunggununung pada bulan Januari sampai Pebruari 2018. Subyek penelitian Pemerintah Desa Wulunggunung dan Masyarakat Desa Wulunggunung. Data hasil penelitian diperoleh melalui wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi: reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) faktor-faktor yang menyebabkan rendahnya pendaftaran hak milik atas tanah pada masyarakat Desa Wulunggunung adalah: a. kondisi sosial ekonomi masyarakat yang kurang baik; b. PRONA yang terbatas; c. administrasi atau pencatatan tanah yang belum baik; d. sosialisasi PRONA yang belum maksimal, (2) upaya pemerintah desa dalam meningkatkan pendaftaran hak milik atas tanah yaitu: a. sosialisasi mengenai pendaftaran tanah; b. memperbaiki administrasi pertanahan; c. membantu masyarakat dalam mendaftarkan hak atas tanah yang dimiliki melalui PRONA; d. Administrasi tanpa biaya dan pelayanan profesional.

Kata kunci: Pendaftaran Tanah, Hak Milik Atas Tanah

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


We encourage readers to sign up for the publishing notification service for this journal. Use the Register link at the top of the home page for the journal. This registration will result in the reader receiving the Table of Contents by email for each new issue of the journal. This list also allows the journal to claim a certain level of support or readership. See the journal's Privacy Statement, which assures readers that their name and email address will not be used for other purposes.