PENGARUH MOTIVASI DAN MINAT BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN PRODUKTIF KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN KELAS X SMK NEGERI 1 TEMPEL

Devi Eka Pratiwi,
Purwanto Purwanto,

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh: (1) motivasi belajar terhadap prestasi belajar, (2) minat belajar terhadap prestasi belajar, dan (3) motivasi belajar dan minat belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran produktif kelas X Administrasi Perkantoran SMK Negeri 1 Tempel. Penelitian ini merupakan penelitian ex-post facto dengan pendekatan kuantitatif. Subyek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X kompetensi keahlian Administrasi Perkantoran yang berjumlah  96 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket dan dokumentasi. Penelitian ini merupakan penelitian ex-post facto dengan pendekatan kuantitatif.  Teknik analisis data menggunakan analisis regresi sederhana untuk  menjawab penelitian pertama dan kedua serta analisis regresi ganda untuk menjawab pertanyaan penelitian ketiga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan: (1) motivasi belajar terhadap prestasi belajar sebesar 12,2%; (2) minat belajar terhadap prestasi belajar sebesar 13,0%; dan (3) motivasi belajar dan minat belajar secara bersama-sama terhadap prestasi belajar sebesar 18,1%.


Full Text:

PDF

References


Dalyono M. (2015). Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.

Hamzah B. Uno. (2007). Teori Motivasi dan Pengukurannya Analisis di Bidang Pendidikan. Jakarta: PT Bumi

Muhibbin Syah. (2012). Psikologi Belajar. Jakarta: Rajawali Pers.

Slameto. (2003). Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Sugihartono. (2007). Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: UNY Press.

Syaiful Bahri Djamarah. (2011). Psikologi Pendidikan. Rineka Cipta


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter