BENTUK PENYAJIAN DAN MAKNA SIMBOLIS TARI NGAJAT GONG DI KABUPATEN SINTANG KALIMANTAN BARAT

Winarti Essi Wanda, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Endang Sutiyati, Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan Bentuk Penyajian dan Makna Simbolis Tari Ngajat Gong di Kabupaten Sintang Kalimantan Barat, yang saat ini sudah mulai terlupakan, karena kurangnya usaha untuk melestarikan tarian tersebut.

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Objek penelitian ini adalah sanggar Tampun Juah yang berada di Kabupaten Sintang Kalimantan Barat. Subjek dalam penelitian ini adalah para penari dan pemusik di Sanggar Tampun Juah. Data penelitian diperoleh melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Data dianalisis dengan reduksi data, pemaparan data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data diperoleh melalui triangulasi sumber.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Ngajat Gong dapat diartikan menari dengan gong (2) bentuk penyajian tari Ngajat Gong dikemas dalam gerak yang enerjik dan tergolong kedalam tari kerakyatan karena beberapa gerak masih menganut gerak primitif mengingat fungsi dari tarian ini dulunya sebagai sarana ungkapan syukur kepada Sang Pencipta (3) makna simbolis tari Ngajat Gong ini adalah sebagai sarana ritual adat. (4) musik pengiring tarian ini menggunakan alat music tradisional Dayak yaitu tawak ̧ ketebung dan kenong (5) busana yang digunakan yaitu tenun ikat dan manik-manik yang memiliki arti dan makna tertentu (6) properti yang digunakan dalam tarian ini adalah sebuah gong.

Kata Kunci: Bentuk Penyajian, Makna Simbolis Tari, Tari Ngajat Gong


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.