Pengembangan Media Pembelajaran Video Tutorial Dynamic Block Dalam Autocad Pada Mata Pelajaran Menggambar dengan Perangkat Lunak Kelas XII SMK N 1 Pajangan

Andoga Rachman, , Indonesia
Dr. Nuryadin Eko Raharjo, M.Pd., , Indonesia

Abstract


Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran Video Tutorial Dynamic block dalam Autocad pada Mata Pelajaran Menggambar Dengan Perangkat Lunak kelas XII SMK N 1 Pajangan. Penelitian pengembangan ini mengadaptasi model pengembangan 4D (Four-D) Thiagarajan. Pada penelitian ini dilakukan empat tahapan pengembangan sebagai berikut: pendefinisian (define), perancangan (design), pengembangan (develop), dan penyebaran (disseminate). Hasil pengembangan produk yang didapatkan dari penelitian yang dilakukan antara lain: (1) prosedur pembuatan media pembelajaran media melalui tahap: perancangan, pembuatan media, pengembangan, dan penyebarluasan; (2) media pembelajaran  dikemas dalam format PPS (Power Point Show) yang dioperasikan menggunakan aplikasi Power Point 2013 dalam system operasi Windows dengan durasi 90 menit; (3) Hasil pengembangan media menurut penilaian ahli materi memperoleh tingkat kelayakan 3,8 dengan kategori sangat layak, ahli media memperoleh tingkat kelayakan 3,45 dengan kategori sangat layak, dan guru mata pelajaran Menggambar dengan Perangkat Lunak memperoleh tingkat kelayakan 3,57 dengan kategori sangat layak.

Full Text:

PDF

References


Ahmad Fahrurrozi Aziz (2015).Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Adobe Flash Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Mekanika Teknik Jurusan Teknik Gambar Bangunan di SMK N 1 Seyegan.Skripsi S1. Yoryakarta: FT UNY

Amik Triguna Dharma. (2007). Buku Panduan Belajar Autocad. E-book

Anonim. Operation Guide GStar Autocad 2012. Didownload pada 15 Juni 2016 pada pukul 06:50 WIB di http://www.arbeit.ro:8080/gstarcad/dld/ GstarCAD%202012%20Dynamic%20Block%20Editor%20Operation%20Guide.pdf

Arief S. Sadiman dkk. (2011). Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan, dan Pemanfaatannya. Jakarta: Rajawali Pers

Azhar Arsyad. (2002). Media Pembelajaran. Jakarta : PT Raja Grafindo Persada

Djemari Mardapi. (2008). Teknik Penyusunan Instrumen Tes dan Non Tes. Yogyakarta: Mitra Cendikia.

Endang Mulyatiningsih. (2012). Metode Penelitian Terapan Bidang Pendidikan. Bandung: Alfabeta

Hasbullah. (1997). Dasar-dasar Ilmu Pendidikan. PT Rajagrafindo Persada: Jakarta

Muhammad Munir (2014). Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Kompetensi Dasar Register Berbasis Inkuiri Terbimbing. Skripsi S1. Yogyakarta: FT UNY

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 1990 tentang Pendidikan Menengah. Jakarta: 1990

Sugiyono. (2006). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta

Suharsimi Arikunto. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT. Rineka Cipta

Sukoco, Zainal Arifin, Sutiman, Muhkamad Wakid (2014). Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Komputer untuk Peserta Didik Mata Pelajaran Teknik Kendaraan Ringan. Jurnal S1. Yogyakarta: FT UNY

Suyitno (2016). Pengembangan Multimedia Interaktif Pengukuran Teknik untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMK. Jurnal S1. Yogyakarta: FT UNY

Thiagarajan, S., Semmel, D.S. Semmel M.I. (1974). Instructional development for training teacher of exceptional children. Minneapolis: Indiana University

Tri Cipto Tunggul W. (2015). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Video Animasi Pada Mata Pelajaran Mekanika Teknik di SMK Negeri 1 Purworejo. Skripsi S1. Yogyakarta: FT UNY

Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta: 2013

Wardiman Djojonegoro. (1998). Pengembangan Sumber Daya Manusia Melalui Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Jakarta: Jayakarta Agung Offset


Refbacks

  • There are currently no refbacks.