DESAIN LOGO CITY BRANDING KABUPATEN BANTUL SEBAGAI PEMBENTUK IDENTITAS KOTA

Sekar Galih Mawangi,

Abstract


Abstrak
Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan desain logo city branding kabupaten Bantul, yang berfokus pada
bentuk visual, warna dan makna filosofi yang terkandung dalam setiap tipografi desain logo city branding sebagai
upaya pembentuk identitas kabupaten Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, subjek
penelitian ini adalah desain logo  city branding  kabupaten Bantul.  Pengumpulan data diperoleh melalui teknik
observasi, wawancara dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan ketekunan pengamatan dan
triangulasi sumber. Setelah dilakukan reduksi data serta penyajian data diperoleh kesimpulan sebagai berikut: 1)
bentuk visual desain city branding  menggunakan bentuk plastis, non-formal dan dinamis serta mempunyai tagline
“The Harmony of Nature and Culture” mempunyai arti penggambaran atau karakteristik dari kabupaten Bantul. 2)
Penggunaan warna pada desain logo city branding kabupaten Bantul terdiri dari empat warna, hijau, biru, coklat,
dan  abu-abu.  3)  Tipografi huruf “B” awal desain berwarna coklat berasosiasi pada potensi tanah di kabupaten
Bantul yang baik untuk bebagai kegiatan produksi baik tanaman maupun olahan industri. Huruf “a n t u” berwarna
hijau motto  dari kabupaten Bantul “ijo royo-royo” melambangkan kehidupan yang berkelanjutan di Kabupaten
Bantul terdapat pada tengah desain. Bentuk pohon kelapa huruf “L” berwarna biru berasosiasi pada air dan bahari
pelengkap ideal dari kehidupan agraris. Warna abu-abu didalamnya berasosiasi pada dinamika dan harapan.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.