KAJIAN TENTANG RUNTUHNYA KEKUASAAN BEN ALI DI TUNISIA TAHUN 2011
Abstract
Gerakan demonstrasi rakyat Tunisia yang terjadi di Tunisia pada bulan Desember 2010 hingga Januari 2011 berhasil menjatuhkan kekuasaan Ben Ali. Jatuhnya kekuasaan Ben Ali berdampak terhadap pergolakan politik di negara-negara di kawasan Afrika Utara dan dunia Arab serta dunia Barat. Skripsi ini bertujuan: (1) untuk mengetahui sosok Ben Ali sebagai presiden Tunisia, (2) mengkaji faktor-faktor pendorong jatuhnya kekuasaan Ben Ali, (3) memaparkan proses jatuhnya pemerintahan Ben Ali, (4) mengungkapkan dampak jatuhnya Ben Ali.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode sejarah kritis oleh Kuntowijoyo, yaitu: (1) pemilihan topik, (2) heuristik, (3) kritik sumber, (4) interpretasi, 5) historiografi.
Ben Ali mendapatkan pendidikan militer ke luar negeri dengan bantuan beasiswa dari pemerintah Tunisia. Karir Ben Ali semakin cemerlang dengan keputusannya untuk memulai karirnya dalam bidang politik pemerintahan dan akhirnya menjadi presiden. Jatuhnya kekuasaan Ben Ali disebabkan oleh beberapa faktor pendorong, diantaranya adalah tingkat pengangguran yang tinggi, harga bahan pokok yang tinggi dan permasalahan-permalasahan yang berkaitan dengan pelanggaran HAM, sehingga menimbulkan aksi demonstrasi rakyat. Demonstrasi disebabkan oleh aksi bakar diri Bouazizi, seorang pedagang buah, karena perlakuan petugas polisi yang menghina pekerjaannya. Ben Ali mengumumkan pengunduran dirinya pada tanggal 14 Februari 2011. Hal tersebut menandai jatuhnya pemerintahan Ben Ali. Jatuhnya kekuasaan Ben Ali memberikan efek domino kepada negara-negara kawasan Afrika Utara dan dunia Arab untuk melakukan kudeta terhadap pemerintah mereka yang diktator dan otoritaritarian.
Kata kunci: Ben Ali, Revolusi Tunisia, 2011.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
RISALAH
Jurnal Elektronik Mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah Berisi artikel skripsi mahasiswa S1 Pendidikan Sejarah
Penanggung Jawab : Dr. Dyah Kumalasari
Pimpinan Redaksi : Dr.Aman, M.Pd
Anggota Redaksi : Alifi Nur Prasetio N. , M.Pd
Admin e-Jurnal : Triyanto