PRINSES JULIANA SCHOOL DI YOGYAKARTA TAHUN 1919-1950
Abstract
Prinses Juliana School merupakan sekolah teknik pertama yang didirikan di Yogyakarta pada tahun 1919. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) latar belakang didirikannya Prinses Juliana School, (2) Prinses Juliana School tahun 1919-1942, dan (3) Prinses Juliana School tahun 1943-1950. Penelitian ini dilakukan melalui lima tahapan metodologi penelitian sejarah. Tahap pertama adalah pemilihan topik yang akan diteliti. Tahap kedua adalah pengumpulan sumber yang dapat berupa sumber primer maupun sumber sekunder, sumber primer yang digunakan oleh peneliti adalah Bijblad, Regeeringsalmanak, dan Staatsblad. Tahap ketiga adalah kritik sumber yang sudah dikumpulkan. Tahap keempat adalah interpretasi atau menafsirkan fakta-fakta sejarah. Tahap kelima adalah historiografi atau penulisan sejarah. Hasil penelitian ini adalah: (1) Berdirinya Prinses Juliana School bertujuan untuk memenuhi tenaga ahli yang dibutuhkan oleh perusahaan swasta yang berada di Hindia Belanda; (2) Prinses Juliana School merupakan sekolah teknik negeri, maka peyelenggarannya dilakukan oleh pemerintah Hindia Belanda. Sekolah Prinses Juliana School memiliki beberapa fasilitas penunjang yang lengkap. Fasilitas tersebut berupa ruang kelas yang dilengkapi dengan peralatan yang lengkap, guru-guru ahli, buku-buku pelajaran, dan terdapat beasiswa untuk meringankan biaya sekolah yang cukup mahal; dan (3) Prinses Juliana School dapat tetap bertahan saat pendudukan Jepang di Indonesia, walaupun murid-murid dari Prinses Juliana School tidak dapat terlepas dari tugas kemiliteran. Pada awal masa kemerdekaan Prinses Juliana School yang berganti nama menjadi STM (Sekolah Teknik Menengah), selain itu masih terdapat masalah penggunaan gedung sekolah oleh TNI. Murid dan guru STM pun melakukan protes hingga melakukan mogok untuk mendapatkan gedung sekolah mereka kembali, dan tahun 1950 gedung sekolah dapat dikembalikan.
Kata Kunci: Sekolah Teknik, Prinses Juliana School, 1919-1950
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
RISALAH
Jurnal Elektronik Mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah Berisi artikel skripsi mahasiswa S1 Pendidikan Sejarah
Penanggung Jawab : Dr. Dyah Kumalasari
Pimpinan Redaksi : Dr.Aman, M.Pd
Anggota Redaksi : Alifi Nur Prasetio N. , M.Pd
Admin e-Jurnal : Triyanto