PERKEMBANGAN NASA PADA MASA PEMERINTAHAN RICHARD NIXON DI AMERIKA SERIKAT (1969-1974)

Tri Laksono Tri Laksono,

Abstract


Perkembangan NASA di Amerika Serikat masih belum banyak dikaji, khusunya pada masa pemerintahan Richard Nixon yang menjabat setelah space race berakhir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) latar belakang berdirinya NASA di Amerika Serikat; (2) kebijakan yang dilakukan oleh Richard Nixon pada NASA; (3) pengaruh kebijakan Richard Nixon terhadap NASA. Penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah menurut Kuntowijoyo yang terdiri dari lima tahapan. Pertama adalah menentukan topik penelitian. Kedua pengumpulan sumber baik itu primer maupun sekunder. Sumber primer yang digunakan adalah arsip NASA Aeronautics and Space Report of the President pada tahun 1969 hingga tahun 1974. Ketiga verifikasi atau kritik sumber. Keempat interpretasi. Kelima historiografi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) NACA menjadi pendahulu NASA yang mengurusi permasalahan aeronotika. Persaingan perang dingin yang kemudian mengarah ke luar angkasa, mencapai puncaknya dengan keberhasilan Soviet dalam peluncuran satelit buatannya. Amerika lalu membentuk NASA untuk membawahi program antariksa nasional demi mengejar ketertinggalan teknologi yang dialaminya. (2) Kebijakan Richard Nixon Terhadap NASA antara lain: pemotongan budget, pemilihan administrator baru, pembatalan program Apollo, perencanaan program Space Shuttle dan Skylab, kerjasama paska Apollo, dan proyek Apollo-Soyuz. (3) Dampak ekonomi dari kebijakan yang diambil Nixon terhadap NASA yaitu pengurangan jumlah pegawai serta peningkatan gaji para pegawai. Pada bidang politik terpilihnya kembali Nixon sebagai presiden periode kedua dan juga menurunnya tensi perang dingin. Dampak di bidang IPTEK yaitu munculnya tren efisiensi energi, mengubah arah eksplorasi ruang angkasa Amerika serta kepemilikan satelit komunikasi secara umum.

 

Kata Kunci: Richard Nixon, NASA, Amerika


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


RISALAH

Jurnal Elektronik Mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah Berisi artikel skripsi mahasiswa S1 Pendidikan Sejarah

Penanggung Jawab     :  Dr. Dyah Kumalasari

Pimpinan Redaksi       :  Dr.Aman, M.Pd

Anggota Redaksi        :  Alifi Nur Prasetio N. , M.Pd

Admin e-Jurnal            : Triyanto