PERAN ORANGTUA DI RUMAH DALAM MELATIH KEMAMPUAN BERPAKAIAN ANAK DOWN SYNDROME

NUR HASANAH, , Indonesia

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran orangtua dalam melatih
kemampuan berpakaian anak down syndrome. Kemampuan berpakaian merupakan salah satu
keterampilan hidup yang harus dimiliki oleh setiap individu. Kegiatan berpakain diajarkan kepada
individu sejak masa anak-anak. Kemampuan berpakaian pada anak tak lepas dari peran orangtua dalam
memberikan pelatihan. Fokus penelitian ini antara lain bagaimana peran orangtua dalam melatih
kemampuan anak dalam berpakaian, serta bagaimana pola asuh orangtua terhadap anak pada saat di
rumah. Sasaran penelitian ini adalah anak berkebutuhan khusus dengan spesifikasi down syndrome dan
orangtua dari anak berkebutuhan khusus tersebut. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif
kualitatif. Teknik pengambilan data yang dilakukan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi.
Subjek penelitian merupakan anak down syndrome beserta orangtua. Hasil penelitian yang dilakukan
dapat disimpulkan bahwa peran orangtua memiliki kontribusi terhadap kemampuan berpakaian anak.
Peran orangtua dengan pola asuh yang disesuaikan dengan karakteristik anak down syndrome sangat
membantu dalam melatih kemampuan berpakaian anak.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks:

 

Flag Counter