PEMBELAJARAN MEMBACA GAMBAR DENGAN METODE SKEMA PADA SISWA TUNAGRAHITA RINGAN KELAS III SLB BHAKTI KENCANA II

Defi Ari Suryani, , Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan mengetahui kemampuan anak tunagrahita ringan
dalam proses membaca gambar dengan metode skema. Mengetahui penerapan
pelaksanaan pembelajaran membaca anak tunagrahita ringan melalui gambar
dengan metode skema. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan
pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini berjumlah empat orang siswa
tunagrahita riangan. Penelitian dilakukan selama satu bulan. Medote pengumpulan
data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Keabsahan
data dengan menggunakan metode triangulasi. Adapun analisis data dengan
deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan keempat
subjek dalam membaca gambar dengan metode skema rata-rata sudah dapat
dikatakan baik, hal ini ditunjukkan subjek dalam menganalisis tugas mampu
melakukan tahapan membaca gambar dengan metode skema meskipun sedikit
mendapatkan bantuan. Masing-masing subjek memiliki kesulitan berbeda,
dikarenakan karakteristik, kondisi dan kemampuan motorik subjek yang berbeda


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks:

 

Flag Counter