PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN MELALUI METODE BUNYI PADA SISWA TUNAGRAHITA KATEGORI RINGAN DI KELAS DASAR II DI SLB PGRI MINGGIR SLEMAN YOGYAKARTA

Woro Puspitaningrum, , Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca pada siswa tunagrahita kategori
ringan kelas dasar II di SLB PGRI Minggir melalui metode bunyi. Subyek penelitian ini adalah siswa
tunagrahita kategori ringan kelas II SDLB di SLB PGRI Minggir Sleman Yogyakarta berjumlah 1 siswa dengan
inisial HNF. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan
pendekatan kuantitatif. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus yakni siklus I dan siklus II. Metode pengumpulan
data yang digunakan adalah metode tes, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan
dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan persentase dan tabel. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa metode bunyi dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan bagi siswa tunagrahita kategori ringan
kelas dasar II di SLB PGRI Minggir Sleman Yogyakarta. Peningkatan tersebut ditunjukkan dengan tercapainya
KKM yang telah ditentukan, yakni 65%. Sebelum pemberian tindakan siklus I terlebih dahulu peneliti memberikan
pre test. Adapun nilai pre test yang diperoleh siswa adalah 50,00% dan masuk kategori cukup. Setelah diberikan
tindakan siklus I berupa penggunaan metode bunyi, kemampuan siswa dalam membaca permulaan mengalami
peningkatan. Peningkatan tersebut berupa perolehan nilai dalam post test siklus I yakni 71,25% dan masuk kategori
baik. Pada siklus II dilakukan beberapa modifikasi dalam proses pembelajaran. Hasil post test siklus II nilai yang di
dapat siswa adalah 82,50% dengan kategori sangat baik.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks:

 

Flag Counter