EFEKTIVITAS METODE MULTISENSORI TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS PERMULAAN PADA ANAK ADHD TIPE INATTENTION KELAS I DI SD MUHAMMADIYAH 2 PAKEM SLEMAN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas metode multisensori terhadap keterampilan menulis permulaan pada anak ADHD tipe inattention kelas 1 di SD Muhammadiyah 2 Pakem Sleman. Pendekatan ini menggunakan jenis penelitian kuasi eksperimen dengan pendekatan Single Subject Research (SSR). Desain yang digunakan adalah desain A-B-A’. Subjek penelitian yaitu seorang anak ADHD tipe inattention kelas 1 di SD Muhammadiyah 2 Pakem bernama NZL. Pengumpulan data menggunakan tes kemampuan menulis permulaan, observasi dan wawancara. Analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, kemudian dianalisis berdasarkan analisis dalam kondisi dan antarkondisi dengan penyajian data melalui grafik garis. Hasil penelitian menunjukkan metode multisensori efektif terhadap keterampilan menulis permulaan. Ditunjukkan dengan data yang tumpang tindih (overlap) dalam analisis antar kondisi A1/B dan B/A2 sebesar 0% yang berarti semakin kecil presentase overlap menunjukkan semakin besar pengaruh terhadap target behavior. Hal ini juga didukung dengan adanya peningkatan skor kemampuan menulis permulaan yang diperoleh anak selama fase baseline-1, intervensi, dan baseline-2. Pada fase baseline-1 anak mendapatkan skor frekuensi 45, 50, dan 50. Pada fase intervensi mendapatkan skor 65, 70, 75, 80, 85, dan 85. Pada fase baseline-2 anak mendapatkan skor frekuensi 90, 95 dan 95.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal telah terindeks: