Hubungan Kondisi Sosial Ekonomi Orang Tua Dan Motivasi Belajar Siswa Dengan Prestasi Belajar Penjasorkes Siswa Kelas Xi IIs Di SMA N 1 Karanganom

Damar Putra Widadi, , Indonesia

Abstract


ABSTRAK Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kondisi sosial ekonomi orang tua dan motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar Penjasorkes siswa kelas XI IIS di SMA Negeri 1 Karanganom. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dengan metode survei. Instrumen kondisi sosial ekonomi dan motivasi menggunakan angket, sedangkan prestasi belajar menggunakan nilai rapor siswa. Subjek penelitian yang digunakan adalah siswa kelas XI IIS di SMA Negeri 1 Karanganom yang berjumlah 112 anak. Teknik analisis data menggunakan korelasi product moment dan analisis regresi berganda dengan taraf signifikan 5 %. Hasil penelitian hipotesis yang pertama menunjukkan ada hubungan yang positif dan signifikan antara kondisi sosial ekonomi orang tua dengan prestasi belajar penjasorkes siswa kelas XI IIS di SMA N 1 Karanganom dengan nilai r hitung sebesar 0,597 > rtabel(0,05)(111) (0,165). Hasil uji hipotesisi kedua menunjukkan ada hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi belajar siswa dengan prestasi belajar penjasorkes siswa kelas XI IIS di SMA N 1 Karanganom dengan nilai r hitung sebesar 0,670 > rtabel(0,05)(99) (0,165). Uji hipotesis ke tiga menunjukan ada hubungan yang signifikan antara kondisi sosial ekonomi orang tua dan motivasi belajar siswa dengan prestasi belajar penjasorkes siswa kelas XI IIS di SMA N 1 Karanganom dengan harga F hitung 68,919 > F tabel (3,09). Kata kunci : Hubungan, kondisi sosial ekonomi, motivasi belajar, prestasi belajar Abstrac The purpose of this research is to determine the correlation of socio-economic condition of parents and students' studying motivation towards academic achievement of Physical Edication, Sport, and Health (Penjaskorkes) of Class XI IIS SMAN 1 Karanganom. This research was correlational with survey method. The instrument of socio- economic conditions and motivation using questionnaire, while academic achievement using student grades. The subjects of the research used were students of class XI IIS in SMA Negeri 1 Karanganom of 112 students. The data were analyzed by using product moment correlation and multiple regression analysis with significance level 5 %. The results of the first hypothesis research show that there is a positive and significant correlation between socio-economic condition of parents and students’ academic achievement of Physical Edication, Sport, and Health (Penjaskorkes) of Class XI IIS SMAN 1 Karanganom with r count at 0,597 r> r table (0.05) (111) (0.165). The second hypothesis test results show that there is a positive and significant correlation between students' studying motivation and students’ academic achievement of Physical Edication, Sport, and Health (Penjaskorkes) of Class XI IIS SMAN 1 Karanganom with the r count value of 0.670> r table (0.05) (99) (0.165). The third hypothesis test show that there is significant relationship between socio- economic condition of parents and students' motivation of academic achievement of Physical Edication, Sport, and Health (Penjaskorkes) of Class XI IIS SMAN 1 Karanganom with F count 68.919 F count> F table (3.09).

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.