Minat siswa, KKO, Melanjutkan Ke Perguruan Tinggi Ilmu Keolahragaan.
Abstract
Abstrak Minat siswa kelas khusus olahraga (KKO) kelas X dan XI di SMA se-Kabupaten Sleman melanjutkan ke Perguruan Tinggi Ilmu Keolahragaan belum diketahui. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar minat siswa KKO kelas X dan XI di SMA Se-Kabupaten Sleman melanjutkan ke Perguruan Tinggi Ilmu Keolahragaan. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survei, dengan teknik pengambilan data memakai instrumen berupa angket. Dalam penelitian ini seluruh populasi digunakan sebagai sampel penelitian, sehingga subjek penelitian ini adalah siswa KKO kelas X dan XI di SMA seKabupaten Sleman sebanyak 136 siswa. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan persentase. Hasil penelitian diketahui minat siswa KKO di SMA se-Kabupaten Sleman melanjutkan ke Perguruan Tinggi Ilmu Keolahragaan dalam kategori sedang dengan frekuensi sebanyak 52 siswa (40,94%). Secara rinci siswa KKO kelas X dan XI di SMA se-Kabupaten Sleman yang mempunyai minat melanjutkan ke Perguruan Tinggi Ilmu Keolahragaan dalam katagori sangat tinggi sebanyak 14 siswa (11,02%), tinggi sebanyak 19 siswa (14,96%), sedang sebanyak 52 siswa (40,94%), rendah sebanyak 35 siswa (27,55%), sangat rendah sebanyak 7 siswa (5,51%). Kata kunci : Minat siswa, KKO, Melanjutkan Ke Perguruan Tinggi Ilmu Keolahragaan. Abstract The student interest of special sport class (kko) of X and XI class of senior high school in Sleman regency to continue study in sport science college unknown. The purpose of this research to find out how much student interest of KKO in X and XI class of senior high school in Sleman regency to continue study in sport science college. This research was a quantitative descriptive used survey methods, and techniques of data collection used a questionnaire. In this research, the entire population is used as research samples, so this subjects research were students of X and XI class of senior high school in Sleman regency is 136 students. Analysis of the data in this research used quantitative descriptive and percentages. The result of research that students interest of KKO of senior high school in Sleman regency to continue study in sport science college in the medium category with a frequency of 52 students (40,94%). In detail, the students of KKO in X and XI class of senior high school in Sleman regency who was an interest to continue in sport science college in the category or very high total of 14 students (11,02%), higher is 19 students (14,96%), medium is 52 students (40,94%), low is 35 students (27,55), very low is students (5,51%). Keywords: Students Interests, KKO, Sport Science College.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.