FAKTOR-FAKTOR PENDUKUNG ANGGOTA SATUAN KARYA PRAMUKA BAHARI (SAKA BAHARI) KOTA YOGYAKARTA DALAM MENGIKUTI LATIHAN RENANG

Ayunda Hanifah, , Indonesia

Abstract


Abstrak Satuan Karya Pramuka atau disingkat Saka merupakan wadah pengembangan minat dan bakat bagi anggota usia Penegak dan Pandega. Dalam hal ini Saka Bahari adalah wadah pembinaan di bidang kelautan maupun perairan sehingga kemampuan berenang menjadi modal utama bagi anggota nya. Dalam kenyataannya, kemampuan berenang tersebut belum terpenuhi oleh beberapa anggota, sehingga latihan renang menjadi salah satu kegiatan rutin Saka Bahari khususnya di Kota Yogyakarta. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor pendukung anggota Satuan Karya Pramuka Bahari (Saka Bahari) Kota Yogyakarta dalam mengikuti latihan renang. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode survei dan menggunakan angket sebagai pengambilan datanya. Populasi dan sampel dalam penelitian ini yaitu anggota Saka Bahari Kota Yogyakarta dengan teknik purposive sampling atau dengan tujuan tertentu, dalam hal ini yaitu 30 anggota yang masih berusia Penegak dan Pandega serta masih berada di Yogyakarta. Hasil uji coba instrumen dari 35 butir pertanyaan telah gugur 4 butir pertanyaan sehingga memperoleh 31 butir pertanyaan yang valid dan reliable. Penelitian ini menggunakan teknik analisis diskriptif persentase. Hasil penelitian faktor-faktor pendukung yang terdiri dari faktor internal dan faktor eksternal dari anggota Saka Bahari Kota Yogyakarta dalam mengikuti latihan renang yaitu sebanyak 2 anggota dengan 7% pada kategori “sangat tinggi,” 7 anggota dengan 23% pada kategori “tinggi,” 11 anggota dengan 37% pada kategori “sedang,” 9 anggota dengan 30% kategori “rendah,” serta 1 anggota dengan 3% pada kategori “sangat rendah.” Kata kunci: Satuan Karya Pramuka Bahari (Saka Bahari), faktor-faktor pendukung, renang Abstract Satuan Karya Pramuka which is concised to Saka is a corporation for Penegak and Pandega's interests and talents. Saka Bahari is a corporation for those who have interests and talents in naval and marine, so that swimming ability is the basic skill for its members. Infact, swimming ability has not been mastered yet by several members of Saka Bahari that makes swimming practices become regular activities for Saka Bahari members especially in Yogyakarta. The aim of this research is to identify the supporting factors of members of Satuan Karya Pramuka Bahari (Saka Bahari) of Yogyakartavon following swimming practices. This research is quantitative descriptive research model which used survey method and questionnaires to collect the data. The population and the sample of the research were the members of Saka Bahari of Yogyakarta using purposive sampling technique, in this case was 30 members who in the age of Penegak and Pandega and stayed in Yogyakarta. The result of instrument tryout showed that from 35 questions, there are 4 questions eliminated, so that only 31 questions stated as valid and reliable instrument. This research used percentage descriptive analysis technique. The result of the research of the supporting factors which is consisted of internal and external factors of members of Saka Bahari of Yogyakarta on following swimming practices shows that there are 2 members or 7% in Very High category, 11 members or 37% in Average category, 9 members or 30% in Low category, and 1 member in Very Low category. Keywords: Supporting factors, Satuan Karya Pramuka Bahari (Saka Bahari), swimming

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.