PROFIL KONDISI FISIK ATLET PELATDA SOFTBALL PUTRI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Abstract
Abstrak Softball merupakan salah satu olahraga prestasi, dalam olahraga prestasi faktor kondisi fisik sangat berpengaruh terhadap pencapaian prestasi. Untuk mencapai prestasi maksimal, perlu adanya program latihan yang terukur sesuai kebutuhan masing-masing atlet. Berkaitan dengan hal tersebut kondisi fisik yang dimiliki oleh atlet Softball putri DI Y belum diketahui. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil kondisi fisik atlet Pelatda softball putri Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif menggunakan metode survei. Subyek penelitian ini adalah atlet Pelatda softball putri DIY, yang berjumlah 15 atlet. Teknik pengambilan data menggunakan instrument yang terdiri dari 10 item tes, yaitu grip strength test, tes push up, tes sit up, tes lari cepat 30 meter, Cooper max test, shuttle run test, static flexibility test shoulder and wrist, static flexibility test hip and trunk, standing broad jump test, tes lempar tangkap bola tenis pada dinding. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dengan persentase. Hasil penelitian diperoleh profil kondisi fisik atlet Pelatda softball putri Daerah Istimewa Yogyakarta secara keseluruhan adalah sebanyak 1 atlet (6,67%) mempunyai profil kondisi fisik kurang, 13 atlet (86,66%) mempunyai profil kondisi fisik sedang, 1 atlet (6,67%) mempunyai profil kondisi fisik baik. Simpulan yang didapat bahwa kondisi fisik atlet Pelatda Softbal Putri Daerah Istimewa Yogyakarta sebagian besar masuk dalam kategori sedang. Kata kunci: kondisi fisik, atlet, softball putri Abstract Softball is one kind of sport for achievements, in sport for achivement physical condition factors greatly affect the achievement. To achieve maximum performance, needed an exercise program that is scalable according to the needs of each athlete. Related to that physical condition which is owned by the DIY women softball athletes not yet known. This study aims to determine the physical condition profile from the athletes Pelatda women softball of DIY. This study is a descriptive survey method. The subjects of this study is athletes of Pelatda women softball of DIY, which amounted to 15 athletes. data retrieval technique using instrument consisting of 10 items test, that is grip strength test, push-ups test, sit-ups test, 30 meter’s sprint test, cooper VO2 max test, shuttle run test, static test shoulder and wrist flexibility, static flexibility test hip and trunk, standing broad jump test, test caught throwing a tennis ball against a wall. Data were analyzed using descriptive analysis with percentages. The results obtained that the physical condition profile of athletes Pelatda women softball of DIY as a whole is as much as 1 athlete ( 6.76% ) have less physical condition, 13 athletes ( 88.66 %) had moderate physical condition profile, 1 atltet ( 6.67% ) profile has a good physical condition. Conclusions obtained that the physical condition profile of athletes Pelatda women softball of DIY mostly in the category of medium. Keywords: physical condition, athlete, women softball
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.