KEMAMPUAN MOTORIK KASAR SISWA KELAS ATAS SD NEGERI JOMBOR LOR SLEMAN YOGYAKARTA

Dody Sihono,

Abstract


ABSTRAK
 
Tujuan penelitian adalah mengetahui gambaran mengenai seberapa tinggi
tingkat kemampuan motorik kasar siswa kelas atas SD Negeri Jombor Lor Sleman
Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Variabel penelitian
adalah kemampuan motorik. Populasi penelitian siswa kelas atas SD Negeri
Jombor Lor Sleman Yogyakarta sejumlah 75 siswa. Instrumen penelitian adalah
tes kemampuan motorik bersumber dari Nurhasan (2004: 6.6) dengan nilai
reabilitas sebesar 0,93 dan nilai validitas sebesar 0,87. Teknik pengumpulan data
menggunakan teknik tes dan pengukuran. Teknik analisis data secara deskriptif
kuantitatif dengan persentase. Hasil penelitian adalah tingkat kemampuan motorik
kasar siswa kelas atas SD Negeri Jombor Lor Sleman Yogyakarta, untuk kategori
“Sangat tinngi” sebanyak 12 siswa atau sebesar 16%; kategori “Tinggi” sebanyak
6 siswa atau sebesar 8%; kategori “Sedang” sebanyak 24 siswa atau sebesar 32%;
kategori “Rendah” sebanyak 27 siswa atau sebesar 36%; dan ketegori “Sangat
Rendah”  sebanyak 6 siswa atau sebesar 8%.

Kata kunci : Kemampuan, Motorik, Kelas Atas, SD.
 
ABSTRACT
 
The research objective was to determine an idea of how high the level of
gross motor skills above grade students of SD Negeri Jombor Lor Sleman,
Yogyakarta. This research is descriptive. The research variables are motor skills.
The study population upscale Elementary School students Jombor Lor Yogyakarta
Sleman number of 75 students. The research instrument is a test of motor skills
sourced from Nurhasan (2004: 6.6) with a value of 0.93 reliability and validity
value of 0.87. Data collection techniques using test and measurement techniques.
Descriptive data analysis technique quantitative percentage. The research result
is the level of gross motor skills above grade students of SD Negeri Jombor Lor
Yogyakarta Sleman, for the category of "Very High" as many as 12 students or
16%; category "High" as much as 6 students or 8%; category "Medium" as many
as 24 students or 32%; category "Low" as many as 27 students or 36%; and
category "Very Low" as much as 6 students or 8%.

Keywords: Ability, Motor, Upper Class, SD.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.