TRANSFER SIKAP SOSIAL PESERTA DIDIK KELAS ATAS DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI DI SEKOLAH DASAR NEGERI 1 NGENTAKREJO KABUPATEN KULON PROGO
Fathan Nurcahyo Nurcahyo, , Indonesia
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui transfer sikap sosial peserta didik kelas atas dalam
pembelajaran Pendidikan Jasmani di Sekolah Dasar Negeri 1 Ngentakrejo Kabupaten Kulon Progo.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Metode yang digunakan adalah survei.
Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas atas di Sekolah Dasar Negeri 1 Ngentakrejo
Kabupaten Kulon Progo yang berjumlah 112 peserta didik, yang diambil menggunakan teknik total
sampling. Instrumen dalam penelitian ini berupa angket yang sudah diujicobakan dengan koefisien
validitas sebesar 0,937 dan reliabilitas sebesar 0,976. Teknik analisis data menggunakan analisis
deskriptif kuantitatif yang disajikan dalam bentuk persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
transfer sikap sosial peserta didik kelas atas dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani di Sekolah Dasar
Negeri 1 Ngentakrejo Kabupaten Kulon Progo berada pada kategori “sangat rendah” sebesar 1,79% (2
peserta didik), “rendah” sebesar 38,39% (43 peserta didik), “cukup” sebesar 30,36% (34 peserta
didik), “tinggi” sebesar 20,54% (23 peserta didik), dan “sangat tinggi” sebesar 8,93% (10 peserta
didik).
Kata kunci: transfer sikap sosial, pembelajaran Pendidikan Jasmani, peserta didik kelas atas
pembelajaran Pendidikan Jasmani di Sekolah Dasar Negeri 1 Ngentakrejo Kabupaten Kulon Progo.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Metode yang digunakan adalah survei.
Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas atas di Sekolah Dasar Negeri 1 Ngentakrejo
Kabupaten Kulon Progo yang berjumlah 112 peserta didik, yang diambil menggunakan teknik total
sampling. Instrumen dalam penelitian ini berupa angket yang sudah diujicobakan dengan koefisien
validitas sebesar 0,937 dan reliabilitas sebesar 0,976. Teknik analisis data menggunakan analisis
deskriptif kuantitatif yang disajikan dalam bentuk persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
transfer sikap sosial peserta didik kelas atas dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani di Sekolah Dasar
Negeri 1 Ngentakrejo Kabupaten Kulon Progo berada pada kategori “sangat rendah” sebesar 1,79% (2
peserta didik), “rendah” sebesar 38,39% (43 peserta didik), “cukup” sebesar 30,36% (34 peserta
didik), “tinggi” sebesar 20,54% (23 peserta didik), dan “sangat tinggi” sebesar 8,93% (10 peserta
didik).
Kata kunci: transfer sikap sosial, pembelajaran Pendidikan Jasmani, peserta didik kelas atas
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.