KEEFEKTIFAN STRATEGI CATALISTING DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS BERITA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 GODEAN SLEMAN DIY

Noval Maulana Ainul Yaqin,

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui apakah ada perbedaan kemampuan menulis teks berita yang signifikan antara siswa yang mendapat pembelajaran menggunakan strategi catalisting dengan siswa yang mendapat pembelajaran tanpa menggunakan strategi Catalisting pada siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Godean, (2) menguji keefektifan penggunaan strategi catalisting dalam  pembelajaran menulis teks berita pada siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Godean.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen. Desain penelitian yang digunakan adalah pretest-posttest control group. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Godean yang berjumlah 191. Teknik penentuan sampel menggunakan teknik  simple random sampling. Hasilnya ditetapkan kelas VIII D sebagai  kelompok kontrol dan kelas VIII F sebagai kelompok eksperimen. Uji validitas dilakukan oleh  expert judment. Pengujian reliabilitas dalam penelitian ini menggunakan rumus Alpha Cronbach pada program SPSS versi 20.0 dan diperoleh nilai alpha sebesar
0,763. Data dikumpulkan dengan menggunakan tes menulis teks berita. Hasil uji prasyarat  analisis menunjukkan bahwa skor pretes dan postes berdistribusi normal dan homogen.
Teknik analisis data yang digunakan adalah uji-t pada program komputer SPSS versi 20.0 dengan taraf signifikansi 5%.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pertama, terdapat perbedaan kemampuan menulis teks berita yang signifikan antara siswa yang mendapat pembelajaran menggunakan strategi catalisting dan siswa yang mendapat  pembelajaran tanpa menggunakan strategi catalisting. Perbedaan tersebut ditunjukkan dengan hasil uji-t, yaitu thitung  sebesar 2,804, df 62, dan nilai  p  sebesar 0,007 (p<0,05=signifikan). Kedua, strategi catalisting terbukti efektif dalam pembelajaran menulis teks berita pada siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Godean. Hal tersebut ditunjukkan oleh hasil uji-t pretes dan postes kelompok eksperimen, yaitu thitung  sebesar 6,163 dengan df 31 dan  p  sebesar 0,000 pada taraf kesalahan 0,05 (5%) serta penghitungan  gain score  kelompok kontrol sebesar 3,35
sedangkan kelompok eksperimen sebesar 3,79.
 
 
Kata Kunci: catalisting, menulis, teks berita

Full Text:

PDF

References


Nurgiyantoro. 2013. Penilaian

Pembelajaran Bahasa Berbasis

Kompetensi. Yogyakarta: BPFE

Yogyakarta.

Pujiono, Setyawan. 2010. “Penerapan

Strategi Catalisting Untuk

Meningkatkan Kemampuan Menulis

Esai” Jurnal Litera Volume 10 Nomor

FBS UNY.

Tarigan, Henry Guntur. 2008. Menulis

sebagai Suatu Keterampilan

Berbahasa. Bandung: Angkasa.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.