PERAN BIMBINGAN ORANGTUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS XI TEKNIK KENDARAAN RINGAN DI SMK 45 WONOSARI
Abstract
Penelitian ini bertujuan mengetahuiperan bimbingan orang tua terhadap prestasi belajar dan hubungan antara peran bimbingan orang tua terhadap prestasi belajar siswa kelas XI Teknik Kendaraan Ringan SMK 45 Wonosari. Pengumpulan data menggunakan metode angket (kuesioner) dan dokumentasi. Metode angket digunakan untuk mengumpulkan data peran bimbingan orang tua, sedangkan dokumentasi untuk mengumpulkan data nilai siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan kriteria pengkategorian skor peran bimbingan orangtua, 28 dari 55 siswa berada pada kategori baik dengan skor 120,4 < X ≤ 146,2, lalu 21 dari 55 siswa berada pada kategori cukup dengan skor 94,6 < X ≤ 120,4, sedangkan sisanya berada pada kategori kurang dengan skor 68,8 < X ≤ 94,6. Hasil ini tidak sejalan dengan prestasi belajar siswa karena 24 dari 55 siswa tidak mencapai KKM di SMK 45 Wonosari. Setelah dilakukan uji hipotesis menunjukkan tidak terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara peran bimbingan orang tua dengan prestasi belajar siswa kelas XI Teknik Kendaraan Ringan SMK 45 Wonosari tahun ajaran 2013/2014. Hal ini dibuktikan dari hasil analisis korelasi product moment diperoleh nilai rhitung=0,170 lebih rendah dari rtabel=0,266pada taraf signifikansi 5%.
Kata kunci: bimbingan orangtua, prestasi belajar.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.