FENOMENA SINGLE PROFESSIONAL WOMEN DI KABUPATEN SLEMAN DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Istiningsih Istiningsih

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang melatarbelakangi Single Professional
Women hidup melajang kemudian bagaimana kehidupan mereka tanpa adanya pasangan serta
bagaimana  interaksi  dengan  masyarakat  umum  di  sekitarnya.  Penelitian   ini  menggunakan
metode  kualitatif  deskriptif.  Informan  dipilih  menggunakan  teknik purposive  sampling
berdasarkan  kriteria  yaitu  wanita  lajang  bekerja  minimal  berumur  30  tahun,  pendidikan
minimal  S1,  berdomisili  di  Kabupaten  Sleman,  serta  beberapa  informan  yang  menjadi
tetangga  dekat Single  Professional  Women.  Teknik  pengumpulan  data  dilakukan  dengan
observasi, wawancara, serta dokumentasi. Validitas data yang digunakan adalah triangulasi
sumber dan metode dan proses analisis data menggunakan analisis model interaktif Miles and
Huberman,  mulai  dari  pengumpulan  data,  reduksi  data,  penyajian  data,  hingga  proses
penarikan  kesimpulan.   Hasil  penelitian  menunjukan  faktor  internal Single  Professional
Women melajang  adalah  sulit  menerima  laki-laki  apa  adanya  dan  selalu  melihat  dari  sudut
kekurangan  laki-laki,  jalur  pengenalan  pasangan  yang  tidak  lengkap  dan  kurang
memanfaatkan  relasi  unit  sosial  untuk  mendapatkan  pasangan,  aktivitas  sosial  yang  rendah
sehingga jumlah unit sosial yang dimiliki berkurang, mempunyai cita-cita hidup sukses dan
berorientasi pada status tinggi terhadap pasangan. Sedangkan faktor eksternalnya adalah tidak
adanya tekanan kolektif untuk memaksa menikah, rutinitas kesibukan kerja, cemas terhadap
simbol status serta identifikasi orang tua secara ketat terhadap anak. Peran pasangan mereka
pertukarkan  dengan  adanya  keluarga  dan  sahabat,  mereka  jadikan  sebagai  sumber
kebahagiaan  dan  kekuatan.  Mereka  tetap  membutuhkan  orang  lain,  terlibat  dalam  kegiatan
masyarakat sebagai bentuk interaksi dengan masyarakat umum. Bagi mereka melajang adalah
sebuah pilihan bukan merupakan takdir.

Full Text:

PDF PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


eISSN: 2827-9417