Konstruksi Identitas Biduan Dangdut

Mega Afriliani Dewi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana upaya penyanyi dangdut
perempuan dalam membangun identitas diri. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif
deskriptif dengan lokasi penelitian di Sleman. Pengambilan sampel meggunakan teknik
purposive sampling dengan jumlah informan 5 orang. Metode pengumpulan data yang
digunakan meliputi wawancara, observasi partisipan pasif dan dokumentasi. Validitas data
yang digunakan adalah triangulasi metode. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis
milik Miles dan Huberman yakni pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan
penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hal yang melatarbelakangi
seseorang untuk berkarier menjadi biduan dangdut adalah adanya dorongan dari orangtua,
adanya bakat dan hobi dalam bidang tarik suara, adanya keturunan darah musisi dan
lingkungan, dan faktor ekonomi. Biduan dangdut dalam membangun identitas dirinya
memiliki beberapa faktor pembentuk yaitu faktor keluarga, faktor pemberi job, strategi
mempertahankan pasar, faktor kesadaran diri dan trend yang sedang in dalam sesama biduan
dangdut.


Keywords


biduan dangdut, identitas diri

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


eISSN: 2827-9417