Pengembangan Modul Pembelajaran Pengolahan Data Ukur Profil Memanjang dengan Microsoft Excel dan AutoCad

Prawinda Ayu Purnama Putri, Sunar Rochmadi

Abstract


Acuan pengolahan data ukur profil memanjang pada mata kuliah Praktikum Geomatika I masih belum lengkap. Penelitian ini memiliki tujuan untuk: (1) Mengembangkan Modul Pembelajaran Pengolahan Data Ukur Profil Memanjang dengan Microsoft Excel dan AutoCad pada mata kuliah Praktikum Geomatika I Departemen Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Negeri Yogyakarta. (2) Mengetahui tingkat kelayakan Modul Pembelajaran Pengolahan Data Ukur Profil Memanjang dengan Microsoft Excel dan AutoCad. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R&D) yang menggunakan model 4D yaitu: (1) define (pendefinisian), (2) design (perancangan), (3) develop (pengembangan), (4) disseminate (penyebaran). Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner yang diberikan pada ahli materi, ahli media, serta pengguna yaitu mahasiswa Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan angkatan 2022 pada tahap uji coba pengembangan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan data kuantitatif berupa penilaian modul dan data kualitatif berupa komentar dan saran modul. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu: (1) define, diperlukan media berupa modul pembelajaran khususnya pada materi pengolahan data ukur profil memanjang; design, penyusunan modul pembelajaran yang berisikan pendahuluan, materi, dan evaluasi dalam kertas A4 menggunakan huruf Times New Roman berukuran 12; develop, validasi ahli materi dan ahli media serta uji coba pengembangan pada pengguna; disseminate, diberikan kepada dosen dalam bentuk soft file dan pada kelas Geomatika dalam bentuk poster kode QR. (2) Hasil uji kelayakan modul oleh ahli materi mendapatkan persentase 88% dengan kategori “sangat layak”, ahli media mendapatkan persentase 80,64% dengan kategori “layak”, dan uji coba pengembangan pada pengguna mendapatkan persentase 87,2% dengan kategori “sangat layak”. Dari hasil dan pembahasan, maka didapatkan Modul Pembelajaran Pengolahan Data Ukur Profil Memanjang dengan Microsoft Excel dan AutoCad yang “layak” digunakan.


References


Hasan, M., Milawati, Darodjat, Harahap, T. K., Tahrim, T., Anwari, A. M., Rahmat, A., Masdiana, & Indra, I. made. (2021). Media Pembelajaran. Tahta Media Group.

Heryanto, Y., & Solikin, M. (2017). Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Sistem Transmisi Otomatis. Jurnal Pendidikan Teknik Otomotif, XIX (1), 23–29.

Hidayat, N., Hadi, S., Basith, A., & Suwandi, S. (2018). Developing E-Learning Media with the Contiguity Principle for the Subject of Autocad. Jurnal Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, 24(1), 72–82.

Ikhwanuddin, I., Sumarjo, H., Hariyanto, V. L., & Hasan, A. (2018). Self-Regulated Learning with a Module to Improve Learning Achievement. Jurnal Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, 24(2), 213–221.

Raharjo, N. E., & Armi, I. E. (2021). Pengembangan Modul Pembelajaran Pembuatan Peta Batas Kota Yogyakarta Menggunakan Aplikasi Arcgis Online untuk Mata Kuliah Praktikum Geomatika II. JPTS, III (2), 151–159.

Republik Indonesia. (2003). Undang-Undang RI Nomor 20, Tahun 2003, tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta.

Riyana, C. (2012). Media Pembelajaran. Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI.

Sukmantari, H. N., Marsudi, I., & Raharjo, N. E. (2022). Pengembangan Modul Pembelajaran Penggunaan ArcGIS Online untuk Pembuatan Peta Penyebaran Gedung: Studi Kasus pada Peta Penyebaran SMK Kompetensi Keahlian DPIB di Daerah Istimewa Yogyakarta. JPTS, IV (1), 62–69.

Syamsudin, R. N., Hidayat, N., Prihadi, W. R., Malik, A., & Wibowo, D. E. (2022). Pengembangan Modul Pembelajaran Mata Kuliah Praktik Kerja Plambing dan Sanitasi di Prodi Penddikan Teknik Sipil dan Perencanaan FT UNY. JPTS, 4(1), 83–93.

Thiagarajan. (1974). Instructional Development for Training Teachers of Exceptional Children. U.S. Office of Education.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.