Efektivitas Belajar Mandiri dengan Tutorial VCD Multimedia Interaktif untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Ilmu Ukur Tanah Siswa Kelas X SMK N 3 Yogyakarta

Dian Usna Astana Putra, Ir. Marsudi Ilham, M.Kom.

Abstract


Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk mengembangkan produk media pembelajaran sebagai aternatif media pembelajaran untuk meningkatkan prestasi belajar siswa kelas X pada mata pelajaran ilmu ukur tanah. Produk media ini berupa aplikasi multimedia interaktif model tutorial berbasis komputer yang dikemas dalam bentuk VCD.

Penelitian pengembangan ini mengadaptasi model pengembangan 4D (four-D). Penelitian ini dilakukan melalui empat tahapan utama, yaitu pendefinisian, perancangan, pengembangan dan penyebaran. Implementasi pada tahap pengembangan mengadaptasi metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan eksperimen semu dengan membagi subjek penelitian dalam dua kelas yaitu kelas kontrol dan kelas eksperimen. Instrumen pengambilan data untuk menguji kelayakan media dalam penelitian ini menggunakan angket penilaian. Sedangkan instrumen hasil belajar menggunakan soal pilihan ganda pre-test dan post-test. Pengujian persyaratan hipotesis menggunakan uji normalitas (Shapiro-Wilk) dan uji Varians (Levene’s test). Validitas instrumen butir soal dilakukan dengan validitas isi. Reliabilitas instrumen dianalisis dengan rumus Kuder-Richardson 21. Teknik analisis data untuk menguji perbedaan rata-rata dua kelompok menggunakan uji t.

Hasil pengembangan diperoleh produk media pembelajaran dengan delapan komponen utama. Hasil validasi oleh dosen ahli media pembelajaran dalam kategori “sangat layak”. Penilaian siswa terhadap media pembelajaran diperoleh media dalam kategori “layak” digunakan sebagai media pembelajaran alternatif. Tahap implementasi diperoleh peningkatan hasil belajar kelas kontrol sebesar 8,58 dan peningkatan hasil belajar kelas eksperimen sebesar 21,19. Analisis uji t perbedaan rata-rata dua kelas diperoleh thitung (3,063) > ttabel (2,008), sehingga dapat disimpulkan hasil belajar siswa yang melakukan pembelajaran mandiri menggunakan tutorial VCD multimedia interaktif lebih besar dari hasil belajar siswa yang melakukan pembelajaran mandiri secara konvensional pada mata pelajaran ilmu ukur tanah.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.