PASUKAN SEMUT IRENG DALAM PERTEMPURAN 4 HARI DI SURAKARTA

Restu Norma Ariska

Abstract


Pasukan Semut Ireng merupakan pasukan penjaga pabrik Mangkunegaran. Pasukan tersebut berperan sebagai penjaga istana Mangkunegaran saat terjadi pertempuran empat hari untuk melawan Belanda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) peristiwa pertempuran empat hari di Surakarta tahun 1949; (2) terbentuknya pasukan Semut Ireng; dan (3) keterlibatan pasukan Semut Ireng dalam pertempuran empat hari di Surakarta tahun 1949.

Penelitian ini ditulis menggunakan metode penulisan sejarah dari Kuntowijoyo yang terdiri dari 5 tahap. Tahap pertama, pemilihan topik. Tahap kedua, pengumpulan sumber. Tahap ketiga, verifikasi. Tahap keempat, intepretasi. Tahap kelima, historiografi.

Hasil penelitian ini adalah: (1) Pertempuran empat hari di Surakarta terjadi akibat pendudukan Belanda di Surakarta. Pertempuran tersebut terjadi pada tanggal 7 hingga 10 Agustus 1949. Pertempuran empat hari menjadi puncak perjuangan rakyat Surakarta sebelum diberlakukannya gencatan senjata pada tanggal 10 Agustus 1949 pukul 24.00. Tanggal 24 November 1949 Belanda menyerahkan kota Surakarta kepada TNI; (2) Pasukan Semut Ireng merupakan pasukan yang dibentuk oleh Kolonel Gatot Subroto yang bertugas untuk menjaga pabrik-pabrik Mangkunegaran saat terjadi pemberontakan PKI Muso. Pasukan ini bernama Semut Ireng karena anggotanya mengenakan pakaian berwarna hitam. Saat dibentuk, pasukan Semut Ireng berjumlah 200 orang. Adapun tempat-tempat yang dijaga ialah pabrik gula Tasikmadu, pabrik gula Colomadu, istana Mangkunegaran, gudang Rosomadu, dan penimbunan kayu bakar di Beskalan. ; (3) Menjelang terjadinya serangan umum, pasukan Semut Ireng mendapat tugas membantu menjaga istana Mangkunegaran. Selama terjadi serangan umum, pasukan Semut Ireng tidak hanya menjaga pabrik, tetapi juga menjaga istana Mangkunegaran.  Tahun 1950, pasukan Semut Ireng berjumlah 185 orang dimasukkan ke dalam organisasi Polisi perkebunan

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


RISALAH

Jurnal Elektronik Mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah Berisi artikel skripsi mahasiswa S1 Pendidikan Sejarah

Penanggung Jawab     :  Dr. Dyah Kumalasari

Pimpinan Redaksi       :  Dr.Aman, M.Pd

Anggota Redaksi        :  Alifi Nur Prasetio N. , M.Pd

Admin e-Jurnal            : Triyanto