KEBIJAKAN PENDIDIKAN SEKOLAH PENDIDIKAN GURU (SPG) DAN IMPLEMENTASINYA DI YOGYAKARTA TAHUN 1967-1990

Yeny Arista Oktaviani

Abstract


Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) Latar belakang kebijakan di dirikannya SPG , (2) Implementasi kebijakan pendidikan SPG di Yogyakarta tahun 1967-1990 dan (3) Dampak implementasi kebijakan pendidikan SPG di Yogyakarta tahun 1967-1990.

Penelitian ini menggunakan penelitian sejarah kritis dari Kuntowijoyo yang terdiri dari beberapa tahap. Tahap tersebut adalah (1) pemilihan topik, (2) heuristik, (3) verifikasi atau kritik sumber, (4) interpretasi, dan (5) historiografi.

Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut, (1) Latar belakang di dirikannya SPG karena adanya masalah pendidikan di Indonesia antara lain tingginya angka buta huruf, masalah daya tampung, kekurangan guru, dan masalah pemerataan pendidikan, (2) Implementasi kebijakan SPG di Yogyakarta di mulai sejak tahun 1967 dan mulai diperbanyak tahun 1970-an, kurikulum yang di gunakan adalah kurikulum SPG tahun 1968 dan tahun 1976 dengan menggunakan sistem pengajaran klasikal dalam bentuk konvensional, (3) Pemberlakuan kebijakan SPG ini memperoleh tanggapan dari masyarakat dan memberikan dampak positif pada bidang pendidikan, antara lain: angka buta huruf yang menurun, masalah daya tampung teratasi, pemerataan pendidikan dan terpenuhinya jumlah guru di setiap sekolah di Indonesia terutama di Yogyakarta.

 

Kata Kunci: Kebijakan Pendidikan, SPG, Implementasi di Yogyakarta


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


RISALAH

Jurnal Elektronik Mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah Berisi artikel skripsi mahasiswa S1 Pendidikan Sejarah

Penanggung Jawab     :  Dr. Dyah Kumalasari

Pimpinan Redaksi       :  Dr.Aman, M.Pd

Anggota Redaksi        :  Alifi Nur Prasetio N. , M.Pd

Admin e-Jurnal            : Triyanto