PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN MELALUI METODE BERMAIN PERAN PADA ANAK TUNARUNGU KELAS IV DI SLB BHAKTI KENCANA BERBAH

Inike Marganingrum

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca pemahaman siswa tunarungu
kelas IV di SLB Bhakti Kencana Berbah melalui metode bermain peran. Penelitian ini merupakan
penelitian tindakan kelas dengan desain model Kemmis dan McTaggart. Pengumpulan data yang
digunakan yaitu metode tes kemampuan membaca pemahaman, observasi partisipasi siswa dan kinerja
guru serta dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan penyajian data
berupa tabel dan grafik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah penerapan metode bermain peran,
kemampuan membaca pemahaman siswa meningkat. Berdasarkan hasil pre test dan post test, peningkatan
nilai yang diperoleh subjek HA berawal dari kriteria tidak mampu menjadi mampu sekali.
Sementara peningkatan nilai yang diperoleh subjek MM berawal dari kriteria tidak mampu
menjadi mampu. Meningkatkan kemampuan membaca pemahaman anak tunarungu dilakukan melalui
penerapan metode bermain peran dan siswa diberikan motivasi serta pujian untuk mendorong peningkatan
kemampuan tersebut. Kesimpulan akhir adalah melalui penerapan metode bermain peran kemampuan
membaca pemahaman anak tunarungu meningkat.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks:

 

Flag Counter