PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA FUNGSIONAL BAGI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS II DENGAN MEDIA FLASHCARD

Ridha Ayu Ndaru Murti

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan proses dan hasil kemampuan membaca fungsional bagi anak tunagrahita ringan kelas II di SLB Negeri Pembina Yogyakarta menggunakan media flashcard. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas, menggunakan model penelitian dari Kemmis dan Mc Taggart. Subjek penelitian yaitu dua siswa tunagrahita ringan kelas II. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan tes. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan proses dan hasil kemampuan membaca fungsional siswa tunagrahita ringan. Peningkatan proses ditunjukkan dengan proses pembelajaran sesuai dengan rencana pembelajaran. Peningkatan membaca ditunjukkan dengan kemampuan siswa merangkai suku kata menjadi kata utuh, mampu membedakan huruf yang memiliki bentuk mirip dan mampu membaca suku kata yang terdiri dari tiga huruf. Pada tindakan siklus II semua subyek mampu mencapai kriteria keberhasilan yang ditentukan yaitu sebesar 75%, selama pra tindakan hingga siklus II, kemampuan subyek A meningkat sebesar 21,48% dan subyek I meningkat sebesar 24,44 %.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal telah terindeks:

 

Flag Counter