PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR KONSEP BANGUN RUANG SISWA KELAS VA SD 1 SUMBERAGUNG MELALUI PENGGUNAAN ALAT PERAGA

Sri lestari

Abstract



Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar konsep bangun ruang siswa kelas VA SD 1
Sumberagung melalui penggunaan alat peraga. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (Classroom
Action Research). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VA SD 1 Sumberagung yang berjumlah 17 siswa.
Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes dan observasi. Instrumen penelitian berupa soal
tes dan lembar observasi. Analisis data dilakukan dengan menghitung: (1) rata-rata nilai tes siswa setiap pertemuan,
(2) rata-rata nilai tes siswa setiap siklus, (3) persentase ketuntasan belajar siswa setiap pertemuan, (4) persentase
rata-rata ketuntasan belajar siswa setiap siklus, (5) persentase aktivitas guru dan siswa setiap pertemuan, dan (6)
persentase rata-rata aktivitas guru dan siswa setiap siklus. Hasil penelitiannya adalah sebagai berikut: (1) Terjadi
peningkatan prestasi belajar konsep bangun ruang siswa kelas VA SD 1 Sumberagung melalui penggunaan alat
peraga. Nilai rata-rata tes siklus I yaitu 60,59 dengan persentase rata-rata ketuntasan belajar siswa sebanyak
37,25%. Nilai rata-rata tes siklus II yaitu 84,12 dengan persentase rata-rata ketuntasan belajar siswa sebanyak
88,24%. (2) Aktivitas guru dan siswa kelas VA SD 1 Sumberagung dalam pembelajaran konsep bangun ruang
melalui penggunaan alat peraga mengalami peningkatan. Persentase rata-rata aktivitas guru siklus I sebanyak
75,31% diikuti dengan persentase rata-rata aktivitas siswa sebanyak 65,47%. Persentase rata-rata aktivitas guru
siklus II sebanyak 93,52% diikuti dengan persentase rata-rata aktivitas siswa sebanyak 85,59%.
Kata kunci: prestasi belajar, konsep bangun ruang, siswa SD, alat peraga.
Abstract
This study aims to improve learning achievement of geometrical concept VA students of SD 1 Sumberagung
through the use of teaching aids. This study is a Classroom Action Research. Subjects in this study were VA
students of SD 1 Sumberagung totaling 17 students. Data collection techniques in this study used the test and
observation. The research instrument is a matter of testing and observation sheet. Data analysis was performed by
calculating: (1) the average test scores of students each meeting, (2) the average test scores of students each cycle,
(3) the percentage of students mastery learning of each meeting, (4) the average percentage of students mastery
learning each cycle, (5) the percentage of the activity of teachers and students each meeting, and (6) the average
percentage of teachers and student activities each cycle. Research results are as follows: (1) An increase in
learning achievement of geometrical concept VA students of SD 1 Sumberagung through the use of teaching aids.
The average value of the first cycle test is 60.59 with an average percentage of students mastery learning as much
as 37.25%. The average value of the second cycle test is 84.12 with an average percentage of students mastery
learning as much as 88.24%. (2) Activities of teachers and VA students of SD 1 Sumberagung in learning of
geometrical concepts through the use of teaching aids increased. At the first cycle, the average percentage of
teacher activity as much as 75.31% followed by the average percentage of student activities as much as 65.47%. At
the second cycle, the average percentage of teacher activity as much as 93.52% followed by the average
percentage of student activities as much as 85.59%.
Keywords: learning achievement, the concept of geometry, elementary students, teaching aids.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.