PENGEMBANGAN MEDIA AUDIO LAGU SEJARAH KEMERDEKAAN PADA PEMBELAJARAN IPS KELAS V DI SDN MINOMARTANI 1

Kharimatul Jannah

Abstract


Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media audio lagu yang layak digunakan
dalam pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial materi perjuangan mempersiapkan proklamasi
kemerdekaan bagi siswa kelas V SDN Minomartani 1. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dan
pengembangan (research and development) dengan mengacu pada model yang dikembangkan oleh
Borg and Gall. Sebelum dilakukan uji coba kepada siswa, media divalidasi oleh ahli materi, ahli media,
dan ahli musik. Terdapat tiga tahap uji coba lapangan yaitu uji coba lapangan awal sebanyak 3 siswa,
uji coba lapangan utama 6 siswa, dan uji coba lapangan operasional 12 siswa. Hasil penelitian
menunjukkan: 1) hasil validasi ahli materi mendapat skor rata-rata 4,59 (sangat baik), 2) hasil validasi
ahli media mendapat skor rata-rata 4,53 (sangat baik), 3) hasil validasi ahli musik mendapat skor ratarata
4,18 (baik), 4) hasil uji coba lapangan awal mendapat skor rata-rata 4,28 (sangat baik), 5) hasil uji
coba lapangan utama mendapat skor rata-rata 4,29 (sangat baik), 6) hasil uji coba lapangan operasional
mendapat skor rata-rata 4,33 (sangat baik).
Kata kunci: media audio, lagu, pembelajaran sejarah.
Abstract
This research aims at producing an audio from a song which is suitable to used in learning Social
Sciences on the chapter of the struggle of preparing the proclamation independence of Indonesia for
students of 5th grade in SDN Minomartani 1. This was a research and development with a model
reference developed by Borg and Gall. Before giving the test to students, media were validated by
subject matter experts, media experts, and music experts. There were three steps of field testing in
which the preliminary field testing to the three learners, main field testing to six learners, and
operational field testing to twelve learners. The result of the research shows: 1) the result of the
material validation expert get the average score of 4,59 (very good), 2) the result of the media
validation expert get the average score of 4,53 (very good), 3) the result of the music validation expert
get the average score of 4,18 (good), 4) the result of the preliminary field testing get the average score
of 4,28 (very good), 5) the result of main field testing get the average score of 4,29 (very good), 6) the
result of operational field testing get the average score of 4,33 (very good).
Keyword: audio media, song, historical learning.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.