STUDI EKSPLORASI PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN DI SEKOLAH DASAR UNGGULAN AISIYAH BANTUL

Arif Tri Hananta

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi program untuk pendidikan kewirausahaan di Sekolah Dasar Unggulan Aisiyah Bantul. Jenis penelitian adalah kualitatif deskriptif. Subjek penelitian wakil kepala sekolah bagian kurikulum, guru kelas, orang tua, dan siswa. Objek penelitian berupa pelaksanaan pendidikan kewirausahaan meliputi proses perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Metode yang digunakan dalam mengumpulkan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan pendidikan kewirausahaan direncanakan melalui rapat pembahasan program kemudian hasilnya dijabarkan guru dalam kegiatan sekolah. Pelaksanaan pendidikan kewirausahaan dilaksanakan secara terintegrasi melalui mata pelajaran, kegiatan ekstrakurikuler, dan kultur sekolah. Pelaksanaan pendidikan kewirausahaan melalui kegiatan ekstrakurikuler dilakukan dengan market day, home skill, dan kunjungan industri. Evaluasi pendidikan kewirausahaan dilakukan dengan membuat daftar cek list untuk menilai
perkembangan serta kemampuan siswa dalam kewirausahaan.

Kata kunci: pendidikan, kewirausahaan

Abstract

This study aims to identify the planning process, the implementation and evaluation of entrepreneurship education in Sekolah Dasar Unggulan Aisiyah Bantul. The type of this research is descriptive qualitative. The subject o this research are vice headmaster as a curriculum division, teachers, parents, and students. The object of this research is the implementation of entrepreneurship
education including the planning process, the implementation, and the evaluation. The methods of collecting data are observation, interview, and documentation. The results show that the entrepreneurship education planning are planned by the program discussion meeting, then the results are displayed by the teachers in school activities. The implementation of entrepreneurship education is integrated to the school subjects, extracuricular activities, and school culture. The implementation of entrepreneurship education through extracuricular activities has done by market day, home skill, and industrial visit program. The evaluation of entrepreneurship education is done by making check list to evaluate the progress and ability of students in entrepreneurship.

Keywords: education, entrepreneurship


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.