PENGARUH INTENSITAS PENGGUNAAN SOSIAL MEDIA DAN PENERIMAAN TEMAN SEBAYA TERHADAP PERILAKU BULLYING SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR

Naning Pratiwi

Abstract


Abstrak

Penelitian ini merupakan penelitian expost facto dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini terdiri dari 267 siswa kelas V sekolah dasar dengan 152 sampel. Pengumpulan data dilakukan dengan kuisioner sedangkan analisis data menggunakan analisis regresi sederhana dan regresi ganda. Hasil Penelitian menunjukan bahwa: 1) intensitas penggunaan sosial media berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku bullying siswa kelas V sekolah dasar dengan koefisien regresi sebesar 0,163 dan signifikansi sebesar 6,646 (P=0,000 (<0,05);  2) intensitas penerimaan teman sebaya berpengaruh negatif dan signifikan terhadap perilaku bullying siswa kelas V sekolah dasar dengan koefisien regresi sebesar -0,496 dan signifikanasi sebesar -6,968 (P=0,000 (<0,05); 3) intensitas penggunaan sosial media dan penerimaan teman sebaya secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap perilaku bullying dengan koefisien regresi intensitas sosial media sebesar 26,169, koefisien regresi penerimaan teman sebaya sebesar -380, dan koefisien signifikansi (F) sebesar 41,300 (P=0,000 (<0,05). Koefisien determinasi (r2) menunjukan hasil 0,360.

Kata Kunci: Intensitas Penggunaan sosial media, Penerimaan teman sebaya, Perilaku bullying, Siswa sekolah dasar.

 

Abstract

      This research was expost facto research by using quantitative approach. the research subject was grade V primary school students. the number of participants was 260 and the number of sample that is used was 520 participants. the research collected the data by using questionnaire and anaysed them by using simple regression and multiple regression. Research result of the research were: 1) the intensity of social media use had positive and significance effect towards bullying behaviour of grade V primary school students at the regression coefficient of  0,163 and the significance (t) of 6,646 (P=0,000; <0,05); 2) the peer accaptance had negative and significance effect towards bullying behaviour of  grade V primary school students at the regression coefficient of -0,496 and  the significance (t) of -6,968 (P=0,000; <0,05); 3) the intensity of social media use and peer accaptance significantly effected the bullying behaviour of grade V primary school students at the regression coefficient of 26,169 on the intensity of social media use and the regression coefficient of the peer accaptance was -380. Its significance (F) showed the number of 41,300 (P=0,000; <0,05). Meanwhile the determination coefficient (r2) of this research was in the number of 0,360.

Key words: the Intensity of Social Media Use, Peer Accaptance, Bullying Behaviour, Primary School Students


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.