IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER DI TK ABA DADAPAN GATAK IX SIDOLUHUR GODEAN SLEMAN DIY

Annisa Ridha Hayati

Abstract


Pendidikan karakter penting ditanamkan sejak usia dini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pendidikan karakter di TK ABA Dadapan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Sumber data penelitian yaitu Kepala sekolah, Guru, Karyawan, Orang Tua dan Peserta Didik. Data dikumpulkan melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Keabsahan data diperoleh melalui triangulasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan model interaktif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Implementasi pendidikan karakter dilakukan tiga tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian. (2) Nilai religius menjadi nilai utama pendidikan karakter yang ditanamkan lembaga (3) Faktor pendukung: kurikulum memuat nilai agama Islam; kerjasama; fasilitas; metode; media; pembiasaan dan keberlanjutan; (4) Faktor penghambat: karakter dan kemampuan anak berbeda; anak masih mudah berubah sikap; perkembangan zaman modern; pembiasaan berbeda; tingkat pendidikan keluarga; serta fokus perhatian guru tidak merata karena banyaknya peserta didik; dan (5) Cara mengatasi permasalahan: kerjasama berbagai pihak; guru bersabar mendidik anak; orang tua dan guru saling berkomunikasi; serta kegiatan parenting. Hasil penelitian ini diharapkan dapat mengembangkan pendidikan karakter di Indonesia, khususnya pada anak usia dini.

 

Kata kunci: implementasi, pendidikan karakter, TK ABA Dadapan

 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.