PENGARUH KREATIVITAS GURU, FASILITAS, DAN LINGKUNGAN BELAJAR TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS XI AKUNTANSI SMK NEGERI 1 KEBUMEN TAHUN AJARAN 2021/2022 PADA MASA PEMBELAJARAN DARING DI MASA PANDEMI COVID-19

Sekar Arum Setyaningsih, Dhyah Setyorini

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh Kreativitas Guru terhadap Motivasi Belajar siswa kelas XI Akuntansi SMK Negeri 1 Kebumen Tahun Ajaran 2021/2022 pada masa pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19, (2) Pengaruh Fasilitas Belajar terhadap Motivasi Belajar siswa kelas XI Akuntansi SMK Negeri 1 Kebumen Tahun Ajaran 2021/2022 pada masa pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19, (3) Pengaruh Lingkungan Belajar terhadap Motivasi Belajar siswa kelas XI Akuntansi SMK Negeri 1 Kebumen Tahun Ajaran 2021/2022 pada masa pembelajaran daring di masa pandemi Covid-19. Penelitian ini bersifat ex-post facto dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI Akuntansi SMK Negeri 1 Kebumen Tahun Ajaran 2021/2022 yang berjumlah 144 siswa. Teknik perhitungan sampel dengan rumus Slovin sehingga didapatkan sampel sebanyak 106 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Teknik analisis data menggunakan uji regresi linier berganda, uji T, sumbangan relatif, dan sumbangan efektif. Berdasarkan hasil analisis regresi berganda diperoleh persamaan Y= 7,895 + 0,428X1 + 0,269X2 + 0,284X3 . Hasil uji hipotesis secara parsial (Uji T) diperoleh Thitung X1 = 2,737, Thitung X2 = 2,014, dan Thitung X3 = 2,505, sehingga H1, H2, dan H3 diterima. Koefisien determinasi simultan sebesar 46,5%, berarti bahwa Kreativitas Guru, Fasilitas Belajar, dan Lingkungan Belajar mampu memprediksi variasi Motivasi Belajar sebesar 46,5%.

Kata Kunci: motivasi belajar, kreativitas guru, fasilitas belajar, dan lingkungan belajar.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


.