PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PROGRAM POS PEMBINAAN TERPADU PENYAKIT TIDAK MENULAR (POSBINDU PTM) DI DESA TRASAN

Dara Pratiwi, Lena Satlita

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menjelaskan tingkat partisipasi masyarakat dalam program Posbindu  PTM  
di  Desa  Trasan  (2)  mengetahui  faktor  pendukung  dan  faktor  penghambat  partisipasi masyarakat  dalam  
program  Posbindu  PTM  di  Desa  Trasan.  Penelitian  ini  merupakan  penelitian kualitatif dengan pendekatan
deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara  dan  dokumentasi.  Teknik  
pemeriksaan  keabsahan  data  dilakukan  dengan  triangulasi sumber.  Teknik  analisis  data  yang  digunakan  
terdiri  dari  pengumpulan  data,  reduksi  data,  penyajian data  dan  penarikan  kesimpulan.  Hasil  penelitian  
menunjukkan  bahwa  terdapat  beberapa  penyebab yang mengakibatkan rendahnya partisipasi masyarakat dalam program
Posbindu PTM di Desa Trasan apabila  dilihat  dari  3  indikator  yang  ada  yaitu  kesempatan  berpartisipasi,  
kemampuan  berpartisipasi dan  kemauan  berpartisipasi.  Kondisi  ini  dipengaruhi  oleh  faktor  penghambat  berupa  
keterbatasan pengetahuan  masyarakat,  ketidaksesuaian  jadwal  pelaksanaan  Posbindu  PTM  dengan  aktivitas masyarakat  
serta  tingkat  penghasilan  masyarakat.  Namun  demikian,  upaya  dalam  mewujudkan partisipasi  masyarakat  dalam  
Posbindu  PTM  dapat  terlaksana  karena  faktor  pendukung  berupa kesadaran masyarakat mengenai PTM, kontribusi
masyarakat terhadap Posbindu PTM. Implikasi dari penelitian ini adalah perlunya tindakan lebih lanjut untuk mengatasi
rendahnya partisipasi masyarakat agar terwujud optimalisasi partisipasi masyarakat dalam program Posbindu PTM di Desa Trasan.

Kata Kunci: partisipasi, masyarakat, dan posbindu penyakit tidak menular


Full Text:

PDF

References


Kemenkes RI. 2012. Petunjuk Teknis Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular (Posbindu PTM).

Menkes RI. 2015. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 71 Tahun 2015 tentang Penanggulangan Penyakit Tidak Menular.

Buku Catatan Kader Posbindu PTM di Desa Trasan Tahun 2016-2018.

Mardikanto, Totok dan Soebiato, Poerwoko. 2013. Pemberdayaan Masyarakat: dalam Perspektif Kebijakan Publik. Bandung: Alfabeta

Afrizal. 2015. Metode Penelitian Kualitatif. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada.

Hasanah, Hasyim. 2016. Teknik Teknik Observasi (Sebuah Alternatif Metode Pengumpulan Data Kualitatif Ilmu Ilmu Sosial). Jurnal At-Taqqadum. Vol. 8, No. 1.

Arikunto, Suharsini. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Pratik. Jakarta: Rineka Cipta.

Moleong, Lexy J. 2017. Metodologi Penelitian Kualitatif (ed. Rev.). Bandung: PT Remaja Rosdakarya Offset.

Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Putri, Frieda Isyana. 29 November 2018. Tren Penyakit Tidak Menular Meningkat, Dorong Promosi Kesehatan. diakes melalui https://health.detik.com/berita- detikhealth/d-4322633/tren- penyakit-tidak-menular-meningkat- menkes-dorong-promosi kesehatan?_ga=2.246906372.14985 87441.15757729931225475526.14 78659569 pada tanggal 8 Desember 2019.

Putra, Y.M.P., 26 September 2019. The Union: 70 Persen Kematian Akibat Penyakit Tidak Menular. diakses melalui https://nasional.republika.co.id/beri ta/pyflw0284/the-union-70-persen- kematian-akibat-penyakit-tidak- menular pada tanggal 8 Desember 2019.




DOI: https://doi.org/10.21831/joppar.v5i2.21043

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




SUPPORTED BY:

 

 

INDEX BY:

on Progress