EFEKTIVITAS PELAKSANAAN MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBANGUNAN (MUSRENBANG) DI DESATIMBULHARJO SEWON BANTUL TAHUN 2014

Yolla Oktaviana

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelaksanaan Musyawarah
Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di Desa Timbulharjo Sewon Bantul tahun 2014,
beserta faktor pendukung dan penghambatnya. Desain penelitian yang digunakan adalah
deskriptif kualitatif. Informan penelitian adalah pihak-pihak terkait dalam pelaksanaan
Musrenbang di Timbulharjo tahun 2014. Efektivitas pelaksanaan Musrenbangdes diukur
melalui pendekatan tujuan dengan menganalisis proses Musrenbangdes untuk mengetahui
sejauhmana ketercapaian tujuan kebijakan tersebut. Pelaksanaan Musrenbang di Desa
Timbulharjo Sewon Bantul tahun 2014 telah efektif karena tercapainya kesepakatan terkait
prioritas kebutuhan/masalah dan kegiatan desa untuk tahun 2015. Selain itu, kesepakatan
pembentukan Tim Delegasi Desa yang akan memaparkan persoalan desa pada
Musrenbangcam, melalui proses musyawarah tanpa menghilangkan konsep partisipatif dan
dialogis. Faktor pendukung pelaksanaan Musrenbangdes antara lain adanya aturan hukum
yang jelas, ketersediaan anggaran, dan adanya partisipasi aktif masyarakat. Disamping itu,
faktor penghambatnya adalah pelaksanaan yang tidak tepat waktu dan ketidaksiapan materi
Musrenbangdes.

Kata kunci: Efektivitas, Musrenbangdes, Kebijakan Publik

 




DOI: https://doi.org/10.21831/joppar.v1i1.1818

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




SUPPORTED BY:

 

 

INDEX BY:

on Progress