REVITALISASI PASAR BUNG KARNO DI KECAMATAN BATURETNO KABUPATEN WONOGIRI

Jantanu Budi Prakosa, Francisca Winarni

Abstract


Revitalisasi Pasar Bung Karno diperlukan untuk meningkatkan kesejahteraan pedagang pasar
tradisional di Kecamatan Baturetno. Penelitian ini bertujuan memahami Implementasi Revitalisasi
Pasar Bung Karno untuk memberikan ide-ide revisi kebijakan revitalisasi pasar tradisional di
Kabupaten Wonogiri. Desain penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan
kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi revitalisasi Pasar Bung Karno berjalan
dengan baik. Komunikasi secara konsisten dilakukan mulai dari tahap perencanaan hingga
pelaksanaan implementasi, SDM sudah sesuai dan merupakan orang yang ahli di bidangnya, terdapat
fasilitas bergerak dan tidak bergerak, adanya insentif berupa belanja pegawai, serta pelaksanaan
revitalisasi berjalan sesuai dengan waktu yang ditentukan.

Kata kunci: implementasi, kebijakan, revitalisasi pasar


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.21831/joppar.v3i1.13279

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




SUPPORTED BY:

 

 

INDEX BY:

on Progress