ANALISIS DETERMINAN NILAI PERUSAHAAN STUDI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

Rusandina Anggreni

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Ukuran Perusahaan yang diproksikan dengan Total Aset, Kebijakan Utang yang diproksikan dengan Debt to Equity Ratio (DER), dan Profitabilitas yang diproksikan dengan Return On Equity (ROE) terhadap Nilai Perusahaan yang diproksikan dengan Price to Book Value (PBV) pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Periode penelitian ini adalah tiga tahun yaitu tahun 2014 sampai dengan tahun 2016. Desain penelitian ini adalah studi asosiatif kausalitas. Populasi penelitian meliputi seluruh perusahaan manufaktur yang sudah dan masih terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode pengamatan tahun 2014-2016 sejumlah 147 perusahaan. Teknik pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling. Berdasarkan metode purposive sampling, diperoleh 23 perusahaan manufaktur sebagai sampel penelitian. Metode analisis data yang digunakan adalah Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukkan Ukuran Perusahaan dan Profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap Nilai Perusahaan. Kebijakan Utang tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Kemampuan variabel independen yaitu Ukuran Perusahaan, Kebijakan Utang, dan Profitabilitas dalam menjelaskan variasi variabel dependen yaitu Nilai Perusahaan adalah sebesar 0,598 atau 59,8% sedangkan sisanya 40,2% dipengaruhi oleh faktor lain di luar model penelitian.

 

Kata kunci: Total Aset, Debt to Equity Ratio (DER), Return On Equity (ROE), dan Price to Book Value (PBV).


Full Text:

PDF

References


Aziz, Rifandi Yoki. (2017). Pengaruh Keputusan Investasi, Kebijakan Dividen, dan Kebijakan Utang Terhadap Nilai Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar diBEI. Jurnal Manajemen Bisnis Indonesia, Universitas Negeri Yogyakarta.

Farida, Arina Nur. (2017). Analisis Faktor Determinan Nilai Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Manajemen Bisnis Indonesia, Universitas Negeri Yogyakarta.

Fau, Nia Rositawati. (2015). Pengaruh Struktur Modal, Pertumbuhan Perusahaan, Ukuran Perusahaan dan Profitabilitas pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Manajemen Bisnis Indonesia, Universitas Negeri Yogyakarta.

Ghozali, Imam. (2011). Aplikasi Analisis Multivariate dengan program IBM SPSS 19. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hanafi, Mamduh M. (2004). Manajemen Keuangan. Edisi 1. Yogyakarta: BPFE.

Hermuningsih. (2012). Pengaruh Profitabilitas, Size Terhadap Nilai Perusahaan dengan Struktur Modal sebagai Variabel Intervening. Jurnal Siasat Bisnis, Volume 16, Nomor 2.

Irawati, Erni. (2016). Faktor Determinan Nilai Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Manajemen Bisnis Indonesia, Universitas Negeri Yogyakarta.

Kustini, Indah Adi. (2013). Pengaruh Profitabilitas, Keputusan Investasi, Keputusan Pendanaan dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Periode 2010-2012. Jurnal Manajemen Bisnis Indonesia, Universitas Negeri Yogyakarta.

Manoppo, Heven & Fitty Valdi Arie. (2016). Pengaruh Struktur Modal, Ukuran Perusahaan dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan Otomotif yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2014. Jurnal EMBA, Volume 4, Nomor 2, Juni 2016.

Modigliani, Franco & Merton H. Miller. (1963). Corporate Income Taxes and the Cost of Capital: A Correction. American Economic Review, 53.

Mulyaningrum, Inmas Ardika. (2017). Analisis Faktor-Faktor yang Memengaruhi Nilai Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi, Universitas Negeri Yogyakarta.

Rumondor, Regina, Maryam Mangantar & Jacky S.B. Sumarauw. (2015). Pengaruh Struktur Modal, Ukuran Perusahaan dan Risiko Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan pada Sub Sektor Plastik dan Pengemasan di BEI. Jurnal EMBA, Volume 3, Nomor 3, September 2015.

Salvatore, Dominick. (2005). Ekonomi Manajerial dalam Perekonomian Global. Jakarta: Salemba Empat.

Santoso, S. (2012). Aplikasi SPSS Pada Statistik Deskriptif Parametrik. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.

Sofyaningsih, Sri & Pancawati Hardiningsih. (2011). Pengaruh Struktur Kepemilikan, Kebijakan Dividen, Kebijakan Utang dan Nilai Perusahaan. Dinamika Keuangan dan Perbankan, Volume 3, Nomor 1.

Soliha & Taswan. (2002). Pengaruh Kebijakan Utang Terhadap Nilai Perusahaan serta Beberapa Faktor yang Memengaruhinya. Jurnal Ekonomi dan Bisnis, Vol.1., No.1. STIE STIKUBANK Semarang.

Suffah, Roviqotus & Akhmad Riduwan. (2016). Pengaruh Profitabilitas, Leverage, Ukuran Perusahaan dan Kebijakan Dividen pada Nilai Perusahaan. Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi, Volume 5, Nomor 2, Februari 2016.

Sujoko & Ugy Soebiantoro. (2007). Pengaruh Struktur Kepemilikan, Leverage, Faktor Intern, dan Faktor Ekstern Terhadap Nilai Perusahaan. Jurnal Manajemen danKewirausahaan, Volume 9, Nomor 1, Maret 2007.

Sukirni, Dwi. (2012). Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Kebijakan Deviden dan Kebijakan Utang Analisis Terhadap Nilai Perusahaan. Jurnal Universitas Negeri Semarang, Volume 1, Nomor 2.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.