SINTESIS ETIL SITRONELAT DENGAN REAKSI ESTERIFIKASI FISCHER ANTARA ETANOL DENGAN ASAM SITRONELAT HASIL REAKSI OKSIDASI SITRONELAL

Dwi Lestari, Cornelia Budimarwanti

Abstract


Abstrak
Tujuan dari penelitian ini adalah mensintesis senyawa asam sitronelat yang dihasilkan dari oksidasi
sitronelal dengan senyawa perak oksida dan selanjutnya mensintesis senyawa etil sitronelat yang dihasilkan melalui
reaksi esterifikasi Fischer antara etanol dengan asam sitronelat dari hasil oksidasi sitronelal. Sintesis senyawa asam
sitronelat dilakukan dengan mengoksidasi sitronelal menggunakan perak oksida (Ag2O) sebagai oksidator yang
diperoleh dari reaksi antara larutan perak nitrat (AgNO3) dan larutan natrium hidroksida (NaOH). Reaksi oksidasi
sitronelal berlangsung dalam waktu 35 menit pada suhu 55-60 oC. Senyawa hasil reaksi oksidasi sitronelal
diidentifikasi menggunakan KLT, spektrofotometer IR, dan GC-MS. Selanjutnya hasil oksidasi di esterifikasi
Fisher dengan etanol menggunakan katalis asam sulfat pekat. Reaksi dilakukan pada suhu 45-50 oC. Hasil
esterifikasi diidentifikasi menggunakan KLT, spektrofotometer IR, dan GC-MS. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa asam sitronelat terbentuk saat reaksi oksidasi berlangsung pada kondisi suhu 55-60 oC. Asam sitronelat yang
dihasilkan berwujud cairan jernih tak berwarna, dan berbau green grassy. Kemurnian dari asam sitronelat yang
diperoleh sebesar 74,98% dengan rendemen 27,6%. Selanjutnya hasil esterifikasi yaitu etil sitronelat yang
dihasilkan, berwujud cairan dengan aroma kuat nangka. Kemurnian senyawa etil sitronelat sebesar 71,11% dengan
rendemen 44,89%.
Kata kunci : sitronelal, oksidasi, perak oksida, asam sitronelat, esterifikasi Fischer, etil sitronelat.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.